KalbarOnline, Sintang – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan Kabupaten Sintang membentuk kepengurusan ranting se-Kecamatan Ketungau Tengah, Kamis (20/2/2020). Dipimpin Sekretaris DPC, Drs. Muana, kepengurusan di 29 ranting dibentuk melalui mekanisme musyawarah ranting (Musran).
Pembentukan ranting yang dihadiri oleh Wakil Ketua DPC Bidang Organisasi, Antonius dan Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Sintang, Marko tersebut diawali dengan penanaman pohon di sekitaran Balai Pertemuan Desa Wirayuda, tempat pelaksanaan musran. Penanaman pohon dilakukan guna memeriahkan HUT ke-47 PDI Perjuangan dan HUT ke-73 Megawati Soekarnoputri.
“Ketungau Tengah menjadi kecamatan yang kesekian yang membentuk kepengurusan ranting. Sebelumnya, Kecamatan Dedai, Kelam Permai, Binjai Hulu dan beberapa kecamatan lain juga sudah membentuk ranting. Ini kita lakukan dalam rangka konsolidasi dan sebagai langkah untuk memperkuat basis suara di akar rumput,” ujar Sekretaris DPC PDI Perjuangan Sintang, Drs. Muana di sela-sela kegiatan musran.
Pembentukan ranting di Kecamatan Ketungau Tengah, kata Muana, sebagai langkah awal bagi pemenangan PDI Perjuangan pada Pemilu 2024 mendatang. Di samping itu, pembentukan ranting juga ditujukan untuk mempertajam trisula partai–sebutan bagi PAC, ranting dan anak ranting– yang tak lama lagi akan digunakan sebagai alat bertempur pada Pilkada Sintang 2020 ini.
“Ranting sebagai salah satu trisula partai harus kita pertajam karena Pilkada serentak tahun 2020 hanya tinggal menghitung hari. Ini juga sebagai langkah awal dari kita untuk pemenangan PDI Perjuangan yang ketiga kalinya pada Pemilu serentak tahun 2024 mendatang,” tutup Muana. (Fai)
KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…
KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…
KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…
KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…
KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…
KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…