Categories: Kubu Raya

Gerebek Judi Sabung Ayam, Kapolres Kubu Raya Tantang Pelaku Datang

Puluhan motor diamankan

KalbarOnline, Kubu Raya – Polres Kubu Raya gerebek tempat perjudian sabung ayam di Dusun Parit Banjar Hul, Desa Kalimas, Kecamatan Sungai Kakap, Kubu Raya. Alhasil para pemain judi sabung ayam kocar-kacir, meninggalkan arena perjudian sabung ayam tanpa memperdulikan sepeda motor mereka yang turut diamankan pihak kepolisian.

“Pada saat penggerebekan sebanyak 27 kendaraan sepeda motor roda dua yang diduga milik para pelaku kita amankan,” ucap, Kapolres Kubu Raya, AKBP Yani Permana, Senin (24/2/2020).

Kapolres menuturkan, lokasi perjudian sabung ayam jauh dari pemukiman penduduk. Sehingga pada saat petugas merangsek masuk, para pelaku mengambil langkah seribu ketengah-tengah kebun yang juga sempat dilakukan pengejaran oleh para petugas.

“Saat kita kejar sampai ke dalam areal kebun para pelaku sudah menghilang,” ujar Yani.

Saat ini sebut Yani, pihaknya menunggu para pemilik kendaraan bermotor yang diamankan dari arena perjudian itu. Dirinya mengatakan, para pemilik kendaraan untuk segera datang mengambil kendaraannya serta mempertanggungjawabkan perbuatannya.

“Jangan sampai tidak berani datang,” tegas dia. (ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: Kubu Raya

Recent Posts

Debut Solo Irene Red Velvet Begitu Dinantikan, Ternyata Ini Alasannya

KalbarOnline - Debut solo Irene Red Velvet "Like a Flower" dikabarkan akan dilakukan pada 26…

45 seconds ago

Inilah Penampakan Mobil Mewah Veddriq Leonardo, Hadiah dari Oesman Sapta

KalbarOnline, Pontianak - Atlet panjat tebing Indonesia, Veddriq Leonardo yang sukses meraih medali emas di…

23 minutes ago

Mengenal Bulking dan Cara Menerapkannya untuk Orang Kurus

KalbarOnline - Bulking adalah fase dalam program kebugaran di mana seseorang sengaja meningkatkan asupan kalori…

43 minutes ago

Devy Harinda Buka Lomba Senam Kreasi HUT ke-53 Korpri 2024 Kabupaten Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Asisten Sekda Bidang Administrasi Umum Pemkab Kegapang, Devy Harinda…

52 minutes ago

Polres Ketapang Siap Amankan Kelancaran Tahapan Pilkada Serentak 2024

KalbarOnline, Ketapang - Kepolisian Resort (Polres) Ketapang siap mengawal pelaksanaan tahapan pilkada serentak, mulai dari…

54 minutes ago

Polres Ketapang Luncurkan Gugus Tugas Polri dan Tanam Jagung Hibrida Bersama Kelompok Tani

KalbarOnline, Ketapang - Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan, Polres Ketapang mengikuti zoom meeting “Launching…

55 minutes ago