Categories: Nasional

Potensi Pergerakan Tanah Longsor di Utara Sulsel, Ini Peringatan BMKG

KalbarOnline.com, MAKASSAR– Masyarakat pada sejumlah wilayah di Sulawesi Selatan terutama di Sulsel bagian utara, perlu waspada potensi pergerakan tanah longsor.

Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprediksi potensi hujan disertai petir mengguyur sejumlah kawasan di Sulsel hingga sepekan ke depan.

Prakirawan BMKG Wilayah IV Makassar, Nur Asia Utami menerangkan hujan ringan hingga lebat berpotensi terjadi hingga awal Maret 2020 di sejumlah daerah di Sulsel.

Menurut pengamatannya, Ia menyebut hujan sedang hingga lebat berpotensi terjadi di Sulsel bagian utara.

“Terutama Sulsel di bagian utara meliputi Luwu, Luwu Utara, Luwu Timur, Toraja, dan Toraja Utara diimbau waspada karena ada potensi terjadinya pergerakan tanah longsor,” jelas Nur Asia ditemui di Makassar, Jumat (28/2).

Sedangkan di wilayah Sulsel bagian selatan dan barat diprediksi bakal diguyur hujan ringan hingga sedang.

“Lain halnya di bagian timur termasuk Bone, Soppeng, Sengkang, Wajo, cenderung berawan,” ungkapnya.

Lebih lanjut ia menerangkan Moderate Sea atau gelombang laut diprediksi setinggi 1.25-2.5 meter. Akan terjadi di Selat Makassar bagian selatan, Perairan Pare-Pare, Perairan Spermonde Pangkep bagian barat, Perairan Spermonde Pangkep, Perairan Spermonde Makassar bagian barat, Perairan Spermonde Makassar, Perairan barat Kepulauan Selayar, Perairan Sabalana, Teluk Bone bagian selatan, Perairan timur Kepulauan Selayar, Laut Flores bagian utara, Laut Flores bagian barat, Perairan P. Bonerate – Kalaotoa bagian utara, Perairan P. Bonerate – Kalaotoa bagian selatan, dan Laut Flores bagian timur.

“Diimbau untuk nelayan dengan perahu berukuran kecil dan sedang untuk waspada,” tegasnya. (mg01/fajar)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Debut Solo Irene Red Velvet Begitu Dinantikan, Ternyata Ini Alasannya

KalbarOnline - Debut solo Irene Red Velvet "Like a Flower" dikabarkan akan dilakukan pada 26…

33 minutes ago

Inilah Penampakan Mobil Mewah Veddriq Leonardo, Hadiah dari Oesman Sapta

KalbarOnline, Pontianak - Atlet panjat tebing Indonesia, Veddriq Leonardo yang sukses meraih medali emas di…

55 minutes ago

Mengenal Bulking dan Cara Menerapkannya untuk Orang Kurus

KalbarOnline - Bulking adalah fase dalam program kebugaran di mana seseorang sengaja meningkatkan asupan kalori…

1 hour ago

Devy Harinda Buka Lomba Senam Kreasi HUT ke-53 Korpri 2024 Kabupaten Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Asisten Sekda Bidang Administrasi Umum Pemkab Kegapang, Devy Harinda…

1 hour ago

Polres Ketapang Siap Amankan Kelancaran Tahapan Pilkada Serentak 2024

KalbarOnline, Ketapang - Kepolisian Resort (Polres) Ketapang siap mengawal pelaksanaan tahapan pilkada serentak, mulai dari…

1 hour ago

Polres Ketapang Luncurkan Gugus Tugas Polri dan Tanam Jagung Hibrida Bersama Kelompok Tani

KalbarOnline, Ketapang - Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan, Polres Ketapang mengikuti zoom meeting “Launching…

1 hour ago