Categories: Nasional

Di Tengah Ancaman Virus Corona, Presiden IOC Yakin Olimpiade Sukses

KalbarOnline.com,
TOKYO—Di tengah ancaman virus corona, Komite Olimpiade Internasional (IOC) menyuarakan
kepercayaan dirinya dalam menggelar Olimpiade Tokyo 2020 tahun ini. Mereka
percaya bahwa kekhawatiran atas penyakit COVID-19 tidak akan menghalangi sukses
pagelaran Olimpiade.

Pada pertemuan Dewan Eksekutif (EB) IOC kemarin, Presiden IOC, Thomas Bach
mengatakan mereka sepenuhnya siap menggeler pesta olahraga akbar dunia ini. “IOC
tetap berkomitmen penuh untuk keberhasilan Olimpiade. Saya mendorong semua
atlet untuk mempersiapkan Olimpiade dengan penuh semangat,” ujarnya dikutip
dari situs BWF.

Bach menjelaskan, Dewan Eksekutif IOC mendengar laporan tentang semua tindakan
yang diambil sejauh ini untuk mengatasi situasi coronavirus. Itu diikuti oleh
diskusi komprehensif dan ada pelibatan semua pihak terkait.

“Satuan tugas gabungan telah dibentuk pada
pertengahan Februari, yang melibatkan IOC, Tokyo 2020, kota tuan rumah Tokyo,
pemerintah Jepang dan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO),” bebernya.

Ia pun percaya semua akan berjalan lancar. “Dewan Eksekutif IOC menghargai dan
mendukung langkah-langkah yang diambil, yang merupakan bagian penting dari
rencana Tokyo untuk menyelenggarakan Olimpiade yang aman dan terjamin,” tegasnya.

Juru Bicara Kepresidenan IOC, Mark Adams, menambahkan bahwa semua masukan yang
muncul meminta mereka memastikan Olimpiade akan berjalan. “Tidak ada larangan
perjalanan internasional dan semua saran yang kami dapatkan adalah bahwa
Olimpiade dapat dan akan berlanjut,” bebernya.

Menteri Jepang, Seiko Hashimoto sebelumnya mengatakan Olimpiade bisa ditunda
dari musim panas hingga akhir tahun ini. Namun, dia menambahkan bahwa mereka
akan melakukan semua yang bisa mereka lakukan untuk memastikan bahwa Olimpiade
berjalan sesuai rencana. (amr)

Redaksi KalbarOnline

Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Launching Pembangunan Ruas Jalan Bongkong – Nanga Dangkan

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapaus Hulu, Fransiskus Diaan me-launching peningkatan ruas jalan Bongkong –…

2 hours ago

Anak Muda Pontianak Kian Aktif Ikuti Sosialisasi Kebijakan Pemerintah

KalbarOnline, Pontianak – Para remaja menghadiri sosialisasi kebijakan pemerintah adalah hal yang unik. Pemandangan itu…

11 hours ago

1.097 Lowongan Kerja Tersedia di Job Fair Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Sebanyak 1.097 lowongan kerja tersedia di Job Fair Kota Pontianak 2024 yang…

11 hours ago

Polisi Bekuk Dua Pelaku Pencurian 8 Unit Laptop di SMPN 03 Sungai Ambawang

KalbarOnline, Kubu Raya - Dua orang spesialis pencuri di SMPN 03 Kecamatan Sungai Ambawang, Kabupaten…

11 hours ago

Sekda Ketapang Hadiri Ritual Adat Meruba di Desa Benua Kerio Hulu Sungai

KalbarOnline, Ketapang - Sekretaris Daerah Kabupaten Ketapang, Alexander Wilyo yang juga sebagai Patih Jaga Pati…

11 hours ago

Heryandi Hadiri Rapat Pansus Raperda Pembentukan dan Susunan Perangkat Daerah

KalbarOnline, Ketapang - Asisten Sekda bidang Pemerintahan dan Kesra Pemkab Ketapang, Heryandi menghadiri Rapat Kerja…

11 hours ago