Categories: Nasional

Pemain Sinetron Muslimah Ririn Ekawati Ditangkap Narkoba

KalbarOnline.com– Artis Ririn Ekawati ditangkap jajaran Polres Metro Jakarta Barat. Ririn diamankan bersama asistennya di Jakarta Selatan, pada Sabtu (8/3) malam, atas dugaan kasus narkoba.

Kapolres Metro Jakarta Barat, Kombes Pol Audie Sonny Latuheru membenarkan informasi penangkapan tersebut. “Benar (diamankan). Belum ada perkembangan karena lagi diperiksa dulu,” kata Audie dikonfirmasi, Minggu (8/3).

Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Barat, AKBP Ronaldo Maradona Siregar membenarkan, hingga kini Ririn bersama asistennya tengah dalam pemeriksaan. Namun, dia enggan merinci jenis barang bukti, jumlah, hingga jenis narkobanya.

“Nanti ya kami ungkap setelah terbukti. Sekarang masih dalam pemeriksaan,” tukas Ronaldo.

Perlu diketahui, Ririn Ekawati sendiri terkenal sebagai pesinetron. Salah satu sinetron yang melambungkan namanya adalah ‘Muslimah’. Selain sinetron, Ririn Ekawati juga membintangi sejumlah FTV.

Tak hanya di dunia akting, Ririn juga memiliki bisnis. Yakni bisnis penjualan bunga atau florist yang berawal dari hobinya merangkai bunga. Ririn Ekawati sendiri diketahui memiliki 2 anak perempuan dari dua pernikahan. (jpc/fajar)

Redaksi KalbarOnline

Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Sutarmidji Isi Tausiyah di Masjid Jami Kabupaten Sambas

KalbarOnline, Sambas - Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar) Sutarmidji kembali menyampaikan syiar tentang hukum Islam yang…

16 mins ago

Tim Basket Putri SMP Pelita Cemerlang Juara 1 Widya Dharma Basketball Cup

KalbarOnline, Pontianak - Universitas Widya Dharma Pontianak menggelar kejuaraan bola basket yang diikuti pelajar dan…

1 hour ago

Ketua Tim Pemenangan Koalisi Menyala Luruskan Tentang Program Pembangunan Listrik di Kapuas Hulu

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Masih adanya klaim mengklaim tentang siapa yang memperjuangkan proyek pembangunan listrik…

2 hours ago

Melki Sedek Huang Kritisi Pembangunan Kalbar Belum Adil dan Merata

KalbarOnline, Pontianak - Aktivis pergerakan, Melki Sedek Huang menjadi salah satu pembicara utama mewakili calon…

2 hours ago

Jadi Pembicara Dialog Kebangsaan BEM-SI, Bang Midji Bocorkan Rahasia Keberhasilannya Saat Pimpin Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Calon Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar) nomor urut 1, Sutarmidji menjadi narasumber dialog…

2 hours ago

Cawagub Didi Sarapan Bubur di Pinggir Jalan Landak, Didoakan Pedagang Jadi Wakil Gubernur Kalbar

KabarOnline, Landak - Calon Wakil Gubernur Kalimantan Barat nomor urut 1, Didi Haryono melaksanakan kegiatan…

3 hours ago