Categories: Nasional

Diduga Serangan Jantung, Seorang Jemaah Umrah Meninggal di Bandara Sulhas

KalbarOnline.com,MAROS– Seorang jemaah umrah asal Kabupaten Sidrap, Sarilapi (60) ditemukan dalam kondisi tak sadarkan diri saat tiba di Bandara Internasional Sultan Hasanuddin, Selasa (10/02/2020).

Informasi yang dihimpun menyebutkan jika korban sudah tidak sadarkan diri 30 menit saat take off dari Bandara Jeddah.

Rombongan jemaah umrah ini kemudian tiba di Bandara Sultan Hasanuddin sekitar pukul 07.28 Wita dari Jeddah.

Korban yang didapati tak sadarkan diri di dalam pesawat Lion Air dengan nomor penerbangan JT-091 ini kemudian segera diperiksa oleh Pihak Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) Kelas I Makassar di atas pesawat. Oleh dokter yang memeriksa menyatakan jika korban telah meninggal dunia.

Selanjutnya korban dibawa ke ruangan Health Quarantine untuk untuk pemeriksaan lebih lanjut dan mengambil data almarhumah.

Adapun penyebab kematian korban diduga akibat syok kardiogenik atau serangan jantung.

Sementara itu Corporate Communications Strategic, Danang Mandala Prihantoro saat dikonfirmasi membenarkan hal itu.

“Benar, ada salah satu tamu atau penumpang wanita dari umrah yang meninggal dunia,” katanya.

Selanjutnya kata dia, Lion Air menerima konfirmasi dari tim medis, jika tamu dimaksud meninggal dunia.

“Kami mewakili Lion Air mengucapkan bela sungkawa yang sedalam ucapannya atas kejadian ini,” katanya.(Rin)

Redaksi KalbarOnline

Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Transisi PAUD Menyenangkan, Windy Bacakan Dongeng hingga Ajak Anak di Pontianak Sarapan Sehat

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Ketua TP PKK Provinsi Kalimantan Barat, Windy Prihastari yang juga selaku…

2 hours ago

Sutarmidji Siap Turun Tangan Tata Kawasan Sungai Jawi

KalbarOnline, Pontianak - Masyarakat Kota Pontianak masih menginginkan Sutarmidji kembali menjadi Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar)…

2 hours ago

Debut Solo Irene Red Velvet Begitu Dinantikan, Ternyata Ini Alasannya

KalbarOnline - Debut solo Irene Red Velvet "Like a Flower" dikabarkan akan dilakukan pada 26…

3 hours ago

Inilah Penampakan Mobil Mewah Veddriq Leonardo, Hadiah dari Oesman Sapta

KalbarOnline, Pontianak - Atlet panjat tebing Indonesia, Veddriq Leonardo yang sukses meraih medali emas di…

4 hours ago

Mengenal Bulking dan Cara Menerapkannya untuk Orang Kurus

KalbarOnline - Bulking adalah fase dalam program kebugaran di mana seseorang sengaja meningkatkan asupan kalori…

4 hours ago

Devy Harinda Buka Lomba Senam Kreasi HUT ke-53 Korpri 2024 Kabupaten Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Asisten Sekda Bidang Administrasi Umum Pemkab Kegapang, Devy Harinda…

4 hours ago