Categories: HeadlinesPontianak

Sutarmidji Ucap Syukur Semua Pasien yang Diisolasi di Kalbar Negatif Corona

KalbarOnline, Pontianak – Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji ucap syukur semua pasien yang diisolasi di RSUD Soedarso dan RSUD Abdul Azis Singkawang dinyatakan negatif COVID-19 alias virus corona. Hal itu disampaikan Midji lewat akun Facebook resmi miliknya sekitar 4 jam yang lalu, Selasa (10/3/2020).

“Alhamdulillah 6 pasien yang diisolasi di RSUD Soedarso dan 4 pasien yang diisolasi di RSUD Abdul Azis Singkawang dinyatakan negatif (corona),” ujarnya.

Namun orang nomor wahid di Bumi Tanjungpura ini tetap mengimbau warga Kalbar untuk terus waspada dan membiasakan gaya hidup sehat.

“Tetap waspada dan biasakan dgn gaya hidup sehat,” tukasnya.

Berikut postingan Bang Midji :

Alhamdulillah semua pasien yg di isolasi di Sudarso 6 orang dan Singkawang 4 orang semua dinyatakan negatif, tapi tetap waspada dan biasakan dgn gaya hidup sehat.

Kalbar isolasi 10 pasien dalam pengawasan COVID-19

Seperti diberitakan sebelumnya, sejak tanggal 2 Februari 2020, Kalbar sudah merawat sebanyak 10 pasien dengan kriteria pasien dalam pengawasan COVID-19 di ruang isolasi. Di mana jumlah sebanyak itu terdiri dari, 6 orang dirawat di ruang isolasi RSUD Soedarso. Sedangkan 4 orang lainnya yang merupakan satu keluarga asal Bengkayang dirawat di ruang isolasi RSUD Abdul Azis Singkawang.

Sementara untuk kriteria orang dalam pemantauan COVID-19 (dilakukan isolasi mandiri) sebanyak 25 orang (termasuk 15 orang yang dari Korea). (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

3 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

4 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

5 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

5 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

5 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

5 hours ago