Categories: Kubu Raya

Peduli Korona, Keluarga Besar PDI Perjuangan Kubu Raya Bagikan Masker Hingga Jamu

KalbarOnline, Kubu Raya – Keluarga Besar PDI Perjuangan Kabupaten Kubu Raya menunjukkan kepeduliannya atas wabah korona yang kini tengah melanda berbagai daerah di Indonesia. Sebagai bentuk kepedulian, mereka pun membagikan masker, telur rebus hingga jamu kepada masyarakat di wilayah Kecamatan Sungai Kakap.

Dipimpin Sekretaris DPC PDI Perjuangan Kabupaten Kubu Raya sekaligus Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kubu Raya Zulkarnain, pembagian tiga ribu lembar masker dan ribuan butir telur rebus serta jamu dilakukan di lima pasar dan jalan-jalan raya di Kecamatan Sungai Kakap. Di sela membagikan barang dan makanan tersebut, mereka juga menyampaikan imbauan kepada masyarakat agar tidak panik dalam menghadapi pandemi korona.

“Penyakit korona memang tengah menjadi persoalan bagi Indonesia, bahkan dunia. Meskipun demikian, bukan berarti kita harus panik. Terpenting, kita jaga kesehatan, rajin cuci tangan dengan sabun, banyak mengonsumsi makanan bergizi dan tidak keluar rumah dengan alasan yang tidak begitu penting,” kata Zulkarnain di Kecamatan Sungai Kakap, Minggu (22/3/2020).

Zulkarnain menerangkan bahwa aksi sosial ini merupakan tindak lanjut dari perintah Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri yang mengunstruksikan jajaran struktural partai, legislatif dan eksekutif partai untuk aktif bergotong royong membantu masyarakat menghadapi virus korona atau Covid-19. Adapun keluarga besar PDI Perjuangan yang turut serta pada aksi sosial ini terdiri dari pengurus PAC Sungai Kakap, pengurus ranting dan anak ranting di beberapa desa di Kecamatan Sungai Kakap.

“Semoga perbuatan kecil yang kami lakukan hari ini berdampak bagi masyarakat. Mudah-mudahan bantuan yang kami salurkan bisa memperkuat imunitas masyarakat sehingga mereka terlindung dari Covid-19,” harapnya.

Salah seorang warga yang menerima masker, Sukardi mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada PDI Perjuangan yang hari ini menggelar aksi sosial. Ia pun berharap aksi serupa bisa kembali dilakukan dengan jumlah barang yang lebih banyak dan cakupan wilayah yang lebih luas.

“Belum ada partai yang memberi masker karena memang sulit mencarinya. Makanya kita berterima kasih banyaklah kepada PDI Perjuangan yang memberi masker. Mudah-mudahan bagi-bagi masker seperti ini bisa terus berlanjut,” pungkasnya. (Fai/Naj)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Syarief Abdullah Tegaskan Timses Midji-Didi Tak Level Gunakan Kampanye Hitam

KalbarOnline, Pontianak - Ketua DPW Partai Nasdem Kalimantan Barat sekaligus Ketua Tim Pemenangan Pasangan Midji-Didi,…

1 minute ago

Di Electricity Connect 2024, PLN Galang Kolaborasi Global Wujudkan Transisi Energi di Indonesia

KalbarOnline, Jakarta - PT PLN (Persero) terus menggalang kolaborasi global demi mendukung upaya pemerintah dalam…

16 minutes ago

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

15 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

15 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

16 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

16 hours ago