Categories: Nasional

Hadapi Corona, Petugas Medis hanya Pakai Jas Hujan

KalbarOnline.com, BOGOR – Kekurangan alat pelindung diri (APD) tak membuat para petugas kesehatan yang memerangi corona di sejumlah puskesmas Kabupaten Bogor Jawa Barat menyerah.

Jas hujan ‘kresek’ harga Rp10 ribuan pun menjadi pelindung saat mereka bertugas.

Seperti di Puskesmas Leuwiliang, Kecamatan Leuwiliang. Petugas mengenakan jas hujan tersebut untuk melindungi diri saat memeriksa Orang Dalam Pemantauan (ODP) hingga Pasien Dalam Pengawasan (PDP).

Menurut Direktur Utama RSUD Leuwiliang, drg Hesti Iswandari, penggunaan jas hujan kresek sebagai APD tidak memenuhi standar kesehatan atau tidak mampu melindungi tenaga medis.

“Karena kan itu tidak rapat. Lehernya masih terbuka, tangannya juga. Itu memang ada di Puskesmas Leuwiliang dan beberapa puskesmas lain. Namun, memang APD enggak (belum) ada. Uangnya ada, tetapi barangnya yang tidak ada,” kata Hesti, Senin (23/3) seperti dikutip dari Radar Bogor.

Penggunaan jas hujan sebagai APD, kata dia, tidak bisa dibenarkan untuk alasan apa pun, meski jas hujan itu hanya untuk sekali pakai.

Karena ini berkaitan dengan kesehatan tenaga medis di Kabupaten Bogor. “Walaupun sekali pakai. Kan yang APD sesuai standar seperti astronaut itu juga cuma sekali pakai,” kata dia.

Sementara salah seorang petugas Puskesmas Leuwiliang, Atih Djuarsih mengaku, jas hujan kresek digunakan saat petugas untuk melindungi diri.

Saat ini, Puskesmas Leuwiliang menangani 12 ODP dan dua PDP.

“Yang ODP dan PDP ini rata-rata baru pulang dari Arab. Ada juga yang kontak dengan dosen di Jepang, ada juga pegawai Kementerian Perhubungan,” kata dia.

Pihak puskesmas sendiri lebih berhati-hati dalam menyeleksi orang yang akan masuk. Terutama pengukuran suhu tubuh dan penggunaan hand sanitizer.

Menurutnya, Covid-19 sangat menular jadi setiap petugas harus dilengkapi APD. Namun, alih-alih mendapat perlindungan justru mereka mengakalinya dengan jas hujan kresek.

“Kami kan harus safety. APD-nya enggak ada. Pakai jas hujan yang penting petugas tidak kontak dengan kulit orang lain atau percikan dan segala macam,” katanya. (pjb/rb/jpnn/fajar)

Redaksi KalbarOnline

Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Transisi PAUD Menyenangkan, Windy Bacakan Dongeng hingga Ajak Anak di Pontianak Sarapan Sehat

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Ketua TP PKK Provinsi Kalimantan Barat, Windy Prihastari yang juga selaku…

2 hours ago

Sutarmidji Siap Turun Tangan Tata Kawasan Sungai Jawi

KalbarOnline, Pontianak - Masyarakat Kota Pontianak masih menginginkan Sutarmidji kembali menjadi Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar)…

2 hours ago

Debut Solo Irene Red Velvet Begitu Dinantikan, Ternyata Ini Alasannya

KalbarOnline - Debut solo Irene Red Velvet "Like a Flower" dikabarkan akan dilakukan pada 26…

3 hours ago

Inilah Penampakan Mobil Mewah Veddriq Leonardo, Hadiah dari Oesman Sapta

KalbarOnline, Pontianak - Atlet panjat tebing Indonesia, Veddriq Leonardo yang sukses meraih medali emas di…

4 hours ago

Mengenal Bulking dan Cara Menerapkannya untuk Orang Kurus

KalbarOnline - Bulking adalah fase dalam program kebugaran di mana seseorang sengaja meningkatkan asupan kalori…

4 hours ago

Devy Harinda Buka Lomba Senam Kreasi HUT ke-53 Korpri 2024 Kabupaten Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Asisten Sekda Bidang Administrasi Umum Pemkab Kegapang, Devy Harinda…

4 hours ago