Categories: Kabar

PKB Banten Lakukan Penyemprotan Disinfektan pada 100 Titik di Tangsel

KalbarOnline.com – Tangerang Raya sudah ditetapkan sebagai zona merah penyebaran covid-19. Hal ini dikarenakan banyak warganya yang terinfeksi virus corona jenis baru ini.

Untuk mengantisipasi penyebaran covid-19 ini, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Banten melakukan upaya penyemprotan disinfektan di wilayah Banten, yang dimulai di wilayah Tangerang Selatan.

Ketua DPW PKB Banten Ahmad Fauzi menyampaikan terdapat seratus titik penyemprotan di Wilayah Tangsel, sebagai langkah kongkrit di tengah upaya penanganan penyebaran Covid-19 di Tangsel terbilang belum memadai.

“Ini murni atas permintaan warga atas penyemprotan di lingkungannya. Kami harus segera memenuhi kebutuhan mendesak warga. Pencegahan lebih mendesak agar musibah nasional ini segara usai,” katanya di Komplek Bambu Apus Residence Kelurahan Bambu Apus Tangsel Kamis (26/3/2020).

Ketua Fraksi PKB DPRD Banten ini menjelaskan warga Tangsel harus terus diberikan pendidikan untuk mengantisipasi penyebaran Covid-19. Menurutnya, penyemprotan adalah satu dari sekian banyak upaya penyebaran Covid-19.

“Dari standard nasional penanganan Covid-19 ditekankan kemandirian warga terutama menjaga kebersihan lingkungan, vitalitas tubuh sekaligus menghindari kontak tidak aman jika terdesak melakukan aktivitas,” urainya.

Ahmad Fauzi mengajak seluruh warga Banten untuk berpartisipasi aktif dalam memerangi Covid-19 yang sudah terjadi di Banten. “Aksi pemyemprotan ini sekaligus ajakan kepada seluruh warga Banten untuk menyatukan tegad memerangi Covid-19,” pungkasnya. [rif]

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

3 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

3 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

4 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

4 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

4 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

4 hours ago