Categories: Nasional

Chelsea Goda Pemain Incaran Liverpool

KalbarOnline.com, LONDON—Klub London
Barat, Chelsea berusaha
menggoda pemain incaran Liverpool, Timo Werner. Mereka bersiap untuk perang
penawaran dengan The Reds di musim panas mendatang.

Alan Smith dari Football London mengatakan, kemungkinan adanya perang penawaran antara Chelsea dan Liverpool untuk striker RB Leipzig Timo Werner sangat terbuka. Menurutnya, itu mungkin akan menjadi kesepakatan besar.

“Dalam hal Werner, banyak obrolan sebelum pandemi (virus corona) ketika ia
menjadi kesepakatan besar yang difokuskan padanya terkait dengan Liverpool,”
kata Smith dikutip dari Football London.

“Saya tidak berpikir siapa pun di Chelsea akan membuat rahasia bahwa mereka
cukup tertarik pada Januari tetapi Liverpool, bagi pemain mana pun, adalah
salah satu tujuan akhir juga,” lanjutnya.

Dengan performa Werner sejauh ini, siapapun di antara Liverpool atau Chelsea
yang menginginkan jasanya mesti menyiapkan uang dalam jumlah besar. “Bisa jadi
Anda kemungkinan akan melihat semacam perang penawaran,” jelas Smith.

Liverpool sejak beberapa waktu lalu diklaim menjadi peminat besar penyerang muda Jerman itu. Mereka kabarnya mengincar Werner untuk mengantisipasi kemungkinan mereka akan kehilangan salah satu penyerangnya musim panas mendatang.

Legenda klub pun sudah menyarankan mereka untuk tidak terlebih dahulu melepas pemain seperti Sadio Mane jika belum memastikan kesepakatan dengan RB Leipzig untuk pembelian Werner. Termasuk Mane yang dilaporkan tengah diburu Real Madrid. (amr)

Redaksi KalbarOnline

Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

5 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

5 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

6 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

6 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

6 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

6 hours ago