Kehamilan membawa banyak perubahan pada tubuh wanita dan juga akan menyebabkan beberapa ketidaknyamanan, salah satunya sakit kepala. Ya, sakit kepala selama hamil kerap dialami selayaknya morning sickness, mual, atau kelelahan. Masalah tersebut dapat terjadi kapan saja, tetapi umumnya lebih sering terjadi pada trimester pertama dan ketiga. Untuk meredakan sakit kepala selama hamil, berikut beberapa tips untuk mengatasinya.
Selama hamil, perubahan hormon dan peningkatan volume darah dapat menyebabkan sakit kepala. Ini adalah penyebab yang paling umum terjadi. Meski begitu, masih ada beberapa alasan lain yang bisa menyebabkan Mums mengalami sakit kepala selama hamil, di antaranya:
– Stres.
– Postur tubuh yang buruk.
– Kurang tidur.
– Gula darah rendah.
Para ibu hamil dapat mencoba melakukan beberapa tips yang dapat dilakukan sendiri di rumah sebelum mengonsumsi obat. Kalaupun harus mengonsumsi obat, harus sesuai anjuran dokter, mengingat efek sampingnya terhadap janin.
Berikut ini beberapa cara alami mengatasi sakit kepala selama hamil yang bisa Mums lakukan di rumah.
1. Minumlah banyak air
Tetap terhidrasi dapat membantu meringankan sakit kepala selama kehamilan. Pada fase kehamilan, penting untuk tetap terhidrasi agar tubuh tetap berenergi dan memastikan sirkulasi enzim dan protein berlangsung dengan baik.
2. Gunakan kompres dingin
Selama kehamilan, migrain dapat disebabkan oleh pembuluh darah yang melebar di kepala. Kompres dingin dapat membantu meredakan sakit kepala akibat hal tersebut.
Caranya, cukup celupkan handuk ke dalam air dingin dan peras. Berbaringlah di sofa atau tempat tidur dan letakkan handuk yang sudah di rendam tadi di dahi dan mata, lalu tekan dengan lembut.
3. Gunakan kompres hangat
Penyusutan pembuluh darah dapat menyebabkan sirkulasi darah rendah, yang selanjutnya dapat menyebabkan sakit kepala selama kehamilan. Sama seperti kompres dingin, Mums juga dapat menggunakan kompres hangat. Kompres hangat membantu mengurangi rasa sakit, melebarkan pembuluh darah, dan meningkatkan aliran darah ke otak.
Sakit kepala tegang lebih baik diobati dengan kompres hangat. Untuk kompres hangat, Mums hanya memerlukan handuk dan semangkuk air hangat. Rendam handuk dalam air hangat dan peras airnya. Setelah itu, letakkan handuk tersebut di dahi atau pangkal leher untuk meredakan rasa sakit.
4. Konsumsi jahe
Selain digunakan sebagai obat alami untuk mual, jahe ternyata juga efektif untuk meredakan sakit kepala dan migrain selama kehamilan. Jahe bekerja dengan menekan prostaglandin, yang merangsang kontraksi otot, sehingga dapat meredakan sakit kepala. Jika Mums tidak terbiasa dengan rasa jahe mentah, bisa ditambahkan ke dalam air hangat atau teh.
5. Tidur siang atau berlatih yoga
Terkadang, kurang tidur dapat memicu sakit kepala dan migrain. Jadi jika Mums merasa sakit kepala yang dialami disebabkan oleh kurang tidur, maka luangkan waktu untuk tidur agar kondisi Mums menjadi lebih baik.
Jika Mums merasa sangat stres hingga mengalami sakit kepala, melakukan yoga menjadi ide yang baik. Yoga dapat membantu menurunkan stres dan membuat tidur lebih nyenyak. Selain itu, yoga juga membantu Mums tetap bugar selama hamil.
6. Lakukan pijat prenatal
Lakukan pijat prenatal untuk menghilangkan ketegangan pada bagian bahu, leher, dan punggung. Mulailah dengan memijat perlahan bagian bahu lalu mengarah ke pergelangan tangan.
7. Gunakan miyak peppermint
Minyak peppermint memiliki efek mendinginkan kulit dan mengurangi ketegangan. Minyak ini juga dapat membantu meredakan sakit kepala.
Gunakan beberapa tetes minyak peppermint di telapak tangan dan gosokkan di sela-sela jari selama beberapa detik. Oleskan juga ke pelipis atau dahi dan pijat selama beberapa detik. Lakukan sebelum tidur untuk meredakan rasa nyeri.
8. Konsumsi minyak omega-3
Menambahkan sedikit minyak dalam makanan dapat membantu mengurangi peradangan. Asam lemak omega-3 yang ditemukan dalam ikan berlemak dapat mengurangi intensitas dan durasi sakit kepala.
Sakit kepala adalah masalah paling umum selama kehamilan. Beberapa tips di atas bisa Mums lakukan untuk meredakannya. Namun jika sakit kepala tak kunjung reda dalam beberapa hari atau disertai dengan gejala-gejala lain, seperti gangguan penglihatan atau pembengkakan di area tangan dan wajah, segera konsultasikan ke dokter untuk mendapat penanganan lebih lanjut. (AS)
Sumber:
Parenting First Cry. “10 Effective Home Remedies for Headaches During Pregnancy“.
KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…
KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…
KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…
KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…
KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…
KalbarOnline, Ketapang - Sebuah tongkang bermuatan 100 ton buah kelapa sawit tenggelam di Perairan Bagan…