Categories: Nasional

Batan Kembangkan Sistem Pemantauan Radioaktif

KalbarOnline.com – Badan Tenaga Nuklir Nasional (Batan) tidak ingin kejadian di Perumahan Batan Indah pada Januari lalu terulang. Kala itu ditemukan bahan radioaktif di salah satu rumah. Kini Batan mengembangkan sistem pemantauan zat radioaktif yang terintegrasi.

Kepala Pusat Pendayagunaan Informatika dan Kawasan Strategis Nuklir (PPIKSN) Batan Roziq Himawan menjelaskan, kejadian di Perumahan Batan Indah menjadi alasan dilakukannya peningkatan sistem pemantauan radiasi. Melalui sistem pemantauan yang baru, terang Roziq, lalu lintas zat radioaktif yang keluar masuk kawasan nuklir Serpong terpantau secara terintegrasi. Dengan sistem keamanan secara digital.

Menurut Roziq, sistem pemantauan zat radioaktif di kawasan nuklir Serpong sebenarnya sudah ada. Baik itu perangkat keras maupun lunak. Namun, sistem tersebut bekerja secara terpisah. Belum didukung teknologi informasi yang baik.

Roziq mengatakan, pada sistem pemantau zat radioaktif yang baru, dilakukan peningkatan sistem pemantauan. Celah yang memungkinkan zat radioaktif tidak terpantau bisa ditutup. ”Peningkatan sistem ini dilakukan dengan mengintegrasikan sistem pemantauan, pengelolaan limbah radioaktif, dan pengamanan yang berbasis digital,” jelasnya.

Batan sudah memiliki road map untuk peningkatan sistem pemantauan itu. Tahun ini akan dilakukan tiga kegiatan. Yakni pembenahan standard operating procedure, pengembangan sistem untuk memantau portal monitor radiasi, dan pemasangan dua unit portal monitor radiasi.

Lalu, pada 2021 bakal digeber integrasi sistem pemantauan dengan sistem pengelolaan limbah radioaktif. Kemudian pemasangan satu unit portal monitor radiasi. Lantas, pada 2022 dilakukan pengintegrasian sistem pemantauan dengan sistem pengamanan Batan.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Inilah Penampakan Mobil Mewah Veddriq Leonardo, Hadiah dari Oesman Sapta

KalbarOnline, Pontianak - Atlet panjat tebing Indonesia, Veddriq Leonardo yang sukses meraih medali emas di…

21 minutes ago

Mengenal Bulking dan Cara Menerapkannya untuk Orang Kurus

KalbarOnline - Bulking adalah fase dalam program kebugaran di mana seseorang sengaja meningkatkan asupan kalori…

41 minutes ago

Devy Harinda Buka Lomba Senam Kreasi HUT ke-53 Korpri 2024 Kabupaten Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Asisten Sekda Bidang Administrasi Umum Pemkab Kegapang, Devy Harinda…

50 minutes ago

Polres Ketapang Siap Amankan Kelancaran Tahapan Pilkada Serentak 2024

KalbarOnline, Ketapang - Kepolisian Resort (Polres) Ketapang siap mengawal pelaksanaan tahapan pilkada serentak, mulai dari…

52 minutes ago

Polres Ketapang Luncurkan Gugus Tugas Polri dan Tanam Jagung Hibrida Bersama Kelompok Tani

KalbarOnline, Ketapang - Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan, Polres Ketapang mengikuti zoom meeting “Launching…

54 minutes ago

Kanwil Kemenkumham Kalbar Gelar Seleksi Kompetensi Bidang CPNS 2024

KalbarOnline, Pontianak – Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Kalimantan Barat menyelenggarakan…

55 minutes ago