Categories: Nasional

Klaim Temukan Vaksin Covid-19, Wiku: Jangan Sembarangan Ini Soal Nyawa

KalbarOnline.com – Hadi Pranoto mendadak ramai diperbincangkan publik. Hal ini karena dia mengklaim telah menemukan obat atau herbal yang bisa menyebuhkan orang dari Covid-19. Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan Covid-19, Wiku Adiasasmito pun ikut mengomentari hal itu.

Wiku mengatakan, soal vaksin tidak bisa main-main dan asal klaim. Apalagi sampai mengklaim menemukan obat penyebuh Covid-19 tanpa adanya uji coba. Tetap harus ada uji klinis, sehingga semuanya bisa dipertanggung jawabkan.

“Tidak bisa asal mengklaim bahwa obat itu obat Covid-19 tanpa diuji terlebih dahulu. Semua ini perlu pertanggung jawaban. Maka harus melewati uji klinis dan izin peredaran yang benar,” ujar Wiku dalam konfrensi pers di Kantor BNPB, Jakarta, Selasa (4/8).

Sehingga adanya uji klinis tersebut harus menjadi perhatian banyak pihak. Tidak bisa hanya klaim kemudian diedarkan ke masyarakat. Karena semua obat ada pertanggungjawabannya.

“Jadi tidak bisa sembarangan, karena ini urusan nyawa manusia,” ungkapnya.

Oleh sebab itu Wiku berpesan supaya publik figur untuk berhati-hati dalam membuat stetmen atau pernyataan. Sehingga tidak menimbulkan kegaduhan baru di tengah masyarakat.

“Sekali lagi saya ingatkan para peniliti dan publik figur untuk berhati-hati dalam menyampaikan berita ke masyarakat. Jangan sampai masyarakat panik,” ungkapnya.

‎Diketahui, Hadi Pranoto menjadi sorotan setelah muncul sebagai narasumber yang diwawancarai penyanyi Anji. Musikus ini menyebut Hadi sebagai profesor dan ahli mikrobiologi.

Dalam video itu, Hadi Pranoto mengklaim telah menemukan obat atau herbal antibodi Covid-19. Hadi mengklaim sudah menyembuhkan banyak orang. Hadi Pranoto pun mengaku menyalurkan obatnya ke Rumah Sakit Darurat Wisma Atlet.‎

Redaksi KalbarOnline

Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Ria Ricis Tetap Lanjutkan Proses Hukum Kasus Dugaan Pemerasan, Meski Eks Karyawan Sudah Minta Maaf

KalbarOnline - Kasus dugaan pengancaman dan pemerasan yang dilakukan mantan karyawan Ria Ricis kembali disidang…

41 minutes ago

Ini Rincian Dugaan Aliran Uang Korupsi Erry ke Ria Norsan, Termasuk Untuk Membeli Karpet Masjid Agung Al-Falah Mempawah

KalbarOnline, Pontianak - Uang korupsi pembangunan Gedung Balai Pendidikan dan Pelatihan Transportasi Darat (BP2TD) di…

1 hour ago

Momen Bang Didi Temui Pedagang Sembari Belanja Sayur di Pasar Pagi Putussibau

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Calon Wakil Gubernur Kalimantan Barat nomor urut 1, Didi Haryono menyempatkan…

1 hour ago

Manfaat Jalan Kaki untuk Kesehatan Fisik dan Mental

KalbarOnline - Jalan kaki merupakan salah satu bentuk aktivitas fisik yang paling sederhana dan mudah…

1 hour ago

Silaturahmi dengan Paguyuban Jawa Kapuas Hulu, Bang Didi Diminta Perbaiki Infrastruktur

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Calon Wakil Gubernur Kalimantan Barat nomor urut 1, Didi Haryono diminta…

1 hour ago

Syarief Abdullah Tegaskan Timses Midji-Didi Tak Level Gunakan Kampanye Hitam

KalbarOnline, Pontianak - Ketua DPW Partai Nasdem Kalimantan Barat sekaligus Ketua Tim Pemenangan Pasangan Midji-Didi,…

1 hour ago