Categories: Internasional

Belajar Penanganan Korona di Taiwan, Delegasi AS Wajib Patuhi Aturan

KalbarOnline.com – Delegasi Amerika Serikat berencana mengunjungi Taiwan untuk melakukan studi banding terkait keberhasilan Taiwan dalam mengendalikan virus Korona. Tapi aturan ketat sudah diumumkan Taiwan sebelum delegasi AS datang.

Menteri kesehatan Amerika Serikat dan delegasinya harus mengikuti uji swab virus Korona sebelum masuk
Taiwan dan diuji lagi ketika mereka tiba. Semua anggota delegasi juga wajib memakai masker.

Sekretaris Kesehatan dan Layanan Kemanusiaan AS Alex Azar, akan mengunjungi Taiwan untuk studi banding penanganan wabah Covid-19. Perjalanan ini diyakini membuat Tiongkok merasa tersinggung yang mengklaim wilayah demokrasi itu sebagai miliknya.

Taiwan selama ini dipuji atas langkah-langkahnya bisa mengendalikan virus Korona, termasuk kontrol karantina perbatasan yang ketat dan penggunaan masker yang meluas. Wakil Direktur Jenderal Pusat Pengendalian Penyakit Taiwan, Chuang Jen-hsiang, mengatakan bahwa anggota delegasi AS akan diuji sebelum berangkat ke Taiwan, dan sekali lagi saat masuk di bandara. Hanya yang negatif yang akan diizinkan masuk.

“Mereka harus memakai masker setiap saat. Ada aturan tentang kemana mereka bisa pergi,” tambahnya seperti dilansir dari South China Morning Post, Jumat (7/8).

Anggota delegasi AS harus menjaga jarak sosial saat bertemu dengan pejabat pemerintah Taiwan. “Mereka juga akan menggunakan lift khusus untuk menghindari risiko penyebaran virus”, katanya.

Tanggal kunjungan Azar belum diumumkan, namun akan dilaksanakan dalam beberapa hari mendatang. Taiwan melaporkan 477 kasus virus Korona dan 7 kematian. Sebagian besar kasus adalah impor. Pasien yang dirawat di rumah sakit atau diisolasi hanya sebagian kecil.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

14 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

15 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

16 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

16 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

16 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

16 hours ago