Categories: Otomotif

Cara Tepat Merawat Helm di Musim Hujan Agar Tidak Berjamur

KalbarOnline.com – Beberapa daerah sudah mengalami musim penghujan, meskipun begitu aktivitas harian yang sudah menjadi kewajiban harus tetap dijalankan. Bagi Anda pengguna sepeda motor ini menjadi pekerjaan tambahan untuk selalu melakukan mencuci kendaraan selepas digunakan.

Bahkan selain itu helm yang digunakan harus tetap terawat agar tidak menimbulkan jamur. Seringnya berkendara di saat cuaca hujan sudah pasti akan membuat tingkat kenyamanan memakai helm berkurang. Karena seringkali bagian interior atau busa bagian dalam helm juga ikut basah terkena air hujan.

Di saat seperti inilah, penting untuk segera mengeringkan helm agar helm tetap nyaman digunakan. Ingat, jangan membiarkannya kering dengan sendirinya karena bisa membuat pelengkap berkendara tersebut lebih cepat habis masa pakainya. Selain itu helm yang dibiarkan basah dalam waktu yang lama berisiko menjadi tempat bertumbuhnya jamur.

Bagaimana cara mengeringkan helm? Ada beberapa langkah yang harus dilakukan untuk melakukan perawatan helm agar tetap nyaman digunakan. Pertama sebelum menjemur helm, bagian busa dicuci terlebih dahulu. Setelah itu rendam dengan air panas, kira-kira 70-80 derajat Celcius.

Awas, jangan menggunakan sembarangan, gunakan sabun yang tidak mengandung deterjen, contohnya sabun cair untuk kain batik. Setelah itu saat helm sudah kering, ada baiknya jika Anda melakukan pencucian kembali untuk mendapatkan hasil optimal. Hal ini berguna supaya helm tidak bau dan membersihkan jamur secara merata.

Tidak sulit bukan untuk melakukan tips di atas? Selamat mencoba dan selain memperhatikan kondisi helm, jangan lupa juga untuk selalu memperhatikan kondisi sepeda motor kesayangan Anda. Lakukanlah servis berkala agar sepeda motor selalu dalam kondisi prima dan siap untuk dikendarai dalam cuaca apapun, termasuk saat musim hujan saat ini.

Redaksi KalbarOnline

Share
Published by
Redaksi KalbarOnline
Tags: Merawat Helm

Recent Posts

Sutarmidji Puji Keberadaan Rumah Makan Gratis Habib di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Calon Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar) nomor urut 1, Sutarmidji menjadi tamu spesial…

22 minutes ago

Sutarmidji Nyekar ke Makam Kedua Orang Tua di Gang Tengah

KalbarOnline, Pontianak-Calon Gubernur Kalbar nomor urut 1, Sutarmidji nyekar ke makam kedua orang tuanya, HM…

24 minutes ago

Tayang 22 November, Simak Sinopsis Film We Live in Time

KalbarOnline - Film We Live in Time mempertemukan Andrew Garfield dan Florence Pugh. Film garapan…

1 hour ago

Ketegangan Rusia-Ukraina Melonjak, Harga Emas Capai Level Tertinggi Seminggu

KalbarOnline - Kamis (21/11/2024) harga emas mencapai level tertinggi dalam lebih dari seminggu. Setelah prospek…

2 hours ago

Transisi PAUD Menyenangkan, Windy Bacakan Dongeng hingga Ajak Anak di Pontianak Sarapan Sehat

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Ketua TP PKK Provinsi Kalimantan Barat, Windy Prihastari yang juga selaku…

6 hours ago

Sutarmidji Siap Turun Tangan Tata Kawasan Sungai Jawi

KalbarOnline, Pontianak - Masyarakat Kota Pontianak masih menginginkan Sutarmidji kembali menjadi Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar)…

6 hours ago