Categories: PolitikPontianak

Boyman Harun Kembali Pimpin PAN Kalbar

Boyman Harun Kembali Pimpin PAN Kalbar

KalbarOnline, Pontianak – Boyman Harun kembali dipercaya memimpin DPW Partai Amanat Nasional (PAN) Kalimantan Barat. Dalam Musyawarah Wilayah (Muswil) V DPW PAN Kalbar yang dilaksanakan di Hotel Orchardz, Sabtu (15/8/2020) tersebut, Anggota DPR RI ini terpilih secara aklamasi dan tak memiliki saingan calon lainnya alias calon tunggal.

“Terima kasih kepada DPP dan DPD 14 kabupaten/kota yang telah kembali mempercayai saya. Semoga saya dapat amanah dalam menjalankannya,” ujar Boyman saat diwawancarai usai Muswil.

Mantan Wakil Bupati Ketapang ini mengatakan, dirinya akan langsung tancap gas. Pasalnya Pilkada 2020 di tujuh kabupaten di Kalbar sudah di depan mata. Sebagai Ketua DPW PAN, dia akan berjuang semaksimal mungkin untuk memenangkan semua calon yang diusung.

Ketua DPW PAN Kalbar, Boyman Harun saat diwawancarai awak media usai Muswil V DPW PAN Kalbar (Foto: Fat)

“Ada calon dari kader sendiri. Adapula yang dari tokoh lain. Semua calon yang kami usung Insya Allah menang. Kami akan berusaha memenangkannya,” tegasnya.

“Dari tujuh daerah ini tidak ada yang sulit, buat Partai Amanat Nasional tidak ada yang sulit. Karena perjuangan dalam dunia politik bagi PAN itu sudah biasa. Tinggal menunggu hasil dari perjuangan tersebut memenangkan kader PAN menjadi Bupati atau Wakil Bupati di tujuh daerah ini,” tegasnya.

Gelaran akbar secara virtual sendiri bukan baru sekali ini diadakan. Pada Rakernas PAN Mei lalu, ribuan orang tercatat tersambung dalam rapat akbar virtual itu. Bahkan PAN diganjar rekor MURI sebagai partai politik pertama yang mampu menggelar rapat akbar online secara langsung. Bahkan partai di Amerika Serikat dan Tiongkok pun belum pernah melakukannya.

“Ini adalah masa pandemi yang membuat aktivitas kita serba terbatas. Tetapi agenda partai tidak boleh terhambat. Muswil virtual ini adalah cara efektif dan efisien di tengah situasi saat ini,” kata Boyman.

Dalam Muswil tersebut tampak pula wajah beberapa bakal calon kepala daerah yang diusung PAN. Hadir juga Ketua POK DPP PAN, Ahmad Mumtaz Rais yang menjadi pimpinan sidang. Sejumlah tokoh serta sesepuh partai berlambang matahari ini pun terlihat duduk menyaksikan Muswil yang berlangsung adem dan nyaris tanpa perdebatan ini.

Muswil yang berlangsung secara virtual tersebut juga terhubung dengan Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan. Selain itu semua pimpinan DPD PAN kabupaten/kota se-Kalbar juga tersambung dalam sambungan interaksi konferensi video tersebut. Zulkifli dalam sambutannya menyebut Boyman harus terbukti mampu memajukan PAN Kalbar.

Dia berharap Boyman mampu membawa PAN memenangkan para calonnya dalam Pilkada tahun ini. Selain itu tak kalah penting adalah Pemilu legislatif 2024.

“Walaupun masih jauh. Kita berharap kader PAN berjuang dari sekarang untuk merebut sebanyak-banyaknya kursi di legislatif,” ungkap dia.

Sementara Ketua DPD PAN Kota Pontianak, Zulfydar Zaidar Mochtar berjanji akan loyal dan mendukung penuh setiap langkah yang diambil Boyman Harun.

Ketua DPD PAN Pontianak, Zulfydar Zaidar Mochtar saat diwawancarai awak media usai menghadiri Muswil V DPW PAN Kalbar (Foto: Fat)

“Ketua sudah terbukti piawai membawa PAN Kalbar menjadi lebih baik dan menjadi partai yang disegani. Saya bersama ketua akan terus menjaga semangat para kader PAN dan tak henti-hentinya berkomunikasi dengan mereka. Target kita adalah memenangkan Pilkada serentak dan peningkatan kursi legislatif,” imbuhnya.

Dirinya pun bersyukur bahwa pelaksanaan Muswil V DPW PAN Kalbar secara virtual ini dapat diterima semua pihak termasuk DPD 14 kabupaten/kota sebagai peserta.

“Ini merupakan penghargaan kepada Bapak Boyman Harun karena kinerjanya selama lima tahun ini mampu memberikan yang terbaik tidak hanya DPW, DPD dan DPC tapi dalam membangun spirit dan struktural PAN Kalbar sangat baik. Dia mampu memberikan contoh yang terbaik,” ujar Zulfydar.

Dirinya meyakini lima tahun kedepan, PAN Kalbar akan lebih besar. Hal ini, lanjut dia, dibuktikan dengan calon-calon Bupati atau Wakil Bupati di tujuh daerah di Kalbar yang melaksanakan Pilkada serentak 2020 ini banyak dari PAN.

“Saya berkeyakinan Pak Boyman sudah menampakkan diri untuk PAN Kalbar yang lebih baik lagi lima tahun kedepan,” tegasnya.

Zulfy yang digadang-gadang akan menjabat sebagai Sekretaris DPW PAN Kalbar ini menegaskan komitmennya untuk melaksanakan arahan DPP PAN untuk menambah perolehan kursi legislatif di semua tingkatan baik DPR-RI, DPRD Provinsi dan kabupaten/kota.

“Tentu apa yang telah kami terapkan bersama, berdasarkan komunikasi internal maupun berdasarkan penyerapan aspirasi di masyarakat, ditambah dengan program-program yang diarahkan DPP PAN dan Pak Boyman Harun sebagai Ketua DPW PAN Kalbar, kami bertekad akan menambah kursi di legislatif baik DPR-RI, DPRD Provinsi dan kabupaten/kota,” pungkasnya.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

4 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

5 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

6 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

6 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

6 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

6 hours ago