KalbarOnline.com – Hal tak sulit membersihkan bagian luar smartphone. Cukup diusap menggunakan kain dengan material yang halus serta cairan pembersih tertentu, perangkat smartphone bisa kembali bersih dan tentunya berkilau.
Sebaliknya, bagian dalam ponsel adalah yang sulit dibersihkan. Meski cenderung tidak diperlukan untuk dibersihkan, tetapi terkadang penumpukan debu dan kotoran bisa berdampak negatif pada perangkat keras dan performa smartphone yang digunakan.
Berdasar itu, Apple sedang menjajaki ide untuk memperkenalkan iPhone yang memiliki kemampuan untuk membersihkan sendiri. Ini didasarkan pada paten yang ditemukan oleh AppleInsider bahwa Apple menyarankan sistem yang dapat membantu membersihkan sensor perangkat dengan menggunakan sinar ultraviolet.
“Sinar UV dapat memulai proses foto-oksidasi, yang menghasilkan dekomposisi squalene. Setelah bereaksi dengan sinar UV, squalene yang ditunjukkan dengan rumus kimianya, diuraikan menjadi tiga produk sampingan yang mungkin tidak berbahaya bagi sensor lingkungan,” demikian sedikit uraian deskripsi paten Apple terkait perangkat iPhone masa depan yang bisa membersihkan sendiri.
Sepertinya memang sebuah ide yang cukup mengejutkan dan realisasinya juga tidak mudah. Namun, mengingat pandemi virus Korona telah membuka mata lebih luas terhadap kebutuhan akan kebersihan dan sanitasi yang baik, mungkin itu bukan ide yang buruk.
Hanya saja, apakah paten tersebut akan diwujudkan nyata memang semua tergantung merek yang mengajukan. Sebab sering paten tertentu yang diajukan sebuah perusahaan tak menjadi indikasi kuat bahwa ide yang dipatenkan tersebut akan hadir dalam produk nyata.
KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…
KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…
KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…
KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…
KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…
KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…