Polsek Nanga Taman Imbau Pengunjung Batu Joto Terapkan Protokol Kesehatan
KalbarOnline, Sekadau – Lokasi wisata Batu Joto yang berada Kecamatan Nanga Taman, Kabupaten Sekadau, ramai dipadati pengunjung dalam rangka libur panjang Tahun baru Islam 1442 Hijriah, Kamis (20/8/2020) kemarin.
Melihat fenomena tersebut, Kapolsek Nanga Taman, IPDA Didik Darman Putra memerintahkan Bhabinkamtibmas dan anggotanya untuk menyambangi para pengunjung sekaligus menghimbau agar menerapkan protokol kesehatan.
“Saat ini kita ada di masa adaptasi kebiasaan baru, dimana aktifitas sudah kembali normal namun protokol kesehatan tetap harus dijalankan, karena ancaman virus covid-19 masih ada,” kata Kapolsek IPDA Didik, Sabtu (21/8/2020).
Sampai berita ini diturunkan, Kapolsek mengatakan masih menerjunkan personel Polsek Nanga Mahap di lokasi Batu Joto untuk mengimbau para pengunjung.
“Kita ingatkan kepada para pengunjung agar disiplin protokol kesehatan seperti memakai masker dan menjaga jarak fisik tidak berkerumun, demi kesehatan bersama,” tutupnya. (Mus)
KalbarOnline - Kasus dugaan pengancaman dan pemerasan yang dilakukan mantan karyawan Ria Ricis kembali disidang…
KalbarOnline, Pontianak - Uang korupsi pembangunan Gedung Balai Pendidikan dan Pelatihan Transportasi Darat (BP2TD) di…
KalbarOnline, Kapuas Hulu - Calon Wakil Gubernur Kalimantan Barat nomor urut 1, Didi Haryono menyempatkan…
KalbarOnline - Jalan kaki merupakan salah satu bentuk aktivitas fisik yang paling sederhana dan mudah…
KalbarOnline, Kapuas Hulu - Calon Wakil Gubernur Kalimantan Barat nomor urut 1, Didi Haryono diminta…
KalbarOnline, Pontianak - Ketua DPW Partai Nasdem Kalimantan Barat sekaligus Ketua Tim Pemenangan Pasangan Midji-Didi,…