Categories: Nasional

4 Anak Novel Baswedan Positif Covid-19

4 Anak Novel Baswedan Positif Covid-19

KalbarOnline.com – Penyidik senior Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Novel Baswedan mengakui bahwa empat anaknya terkonfirmasi positif virus Korona. Hal ini diketahui setelah mereka menjalani tes swab PCR oleh Puskesmas Kelapa Gading.

Tes swab terhadap anak dan istri Novel dilakukan karena sebelumnya penyidik KPK itu dinyatakan positif Covid-19. Novel pun harus menjalani isolasi mandiri di rumah.

“Hari Jumat lalu keluarga saya di rumah di tes swab. Hasilnya empat anak saya positif dan satu negatif. Sedangkan istri saya belum dapat hasil,” kata Novel dikonfirmasi, Senin (31/8).

Meski terkonfirmasi positif Covid-19, keempat anak Novel dalam kondisi sehat. Dia mengharapkan, hasil tes swab istrinya negatif atau tidak terpapar Covid-19.

“Alhamdulillah semua dalam kondisi sehat, tidak ada gejala. Semoga hasil swab segera negatif,” harap Novel.

Sama seperti Novel, keempat anaknya pun akan menjalani isolasi mandiri di rumah dengan pemantauan tim dokter Puskesmas Kelapa Gading. “Iya (isolasi, Red). Dengan pemantauan dokter Puskesmas Kelapa Gading,” tandas Novel.

Redaksi KalbarOnline

Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

12 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

13 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

14 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

14 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

14 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

14 hours ago