KalbarOnline.com – Jaringan Jawara Tangerang Selatan mendeklarasikan diri mendukung pasangan bakal calon walikota dan wakil walikota Tangsel Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan. Mereka siap mengawal Ben-Pilar hingga ke kursi kemenangan.
Dukungan itu disampaikan pada deklarasi dukungan politik Jaringan Jawara Tangsel di Rumah Pemenangan Ben-Pilar, Serpong, Rabu (2/9/2020) malam. Pada kesempatan itu, hadir puluhan Jawara Tangsel.
Ketua Jaringan Jawara Tangsel Endang Kaligadu mengatakan, dukungan itu diberikan lantaran Ben-Pilar dinilai mempunyai visi-misi yang jelas untuk membangun Tangsel. Ia juga menilai pasangan ini dapat memimpin Tangsel ke arah yang lebih baik.
“Sebelumnya Tangsel sudah mengalami banyak perkembangan saat Pak Ben menjadi Wakil Walikota, kita ingin perkembangan ini dilanjutkan,” katanya.
Karena itu, pihaknya akan mengawal Ben-Pilar hingga pasangan ini dinyatakan mrnang oleh KPU. Kata dia, banyak anggota yang bisa dikerahkan untuk pemenangan Ben-Pilar. “Tentu dukungan ini bukan hanya lisan saja, tapi kita akan mengawalnya,” ujarnya.
Ia menjelaskan, seorang Jawara bukan hanya ahli dalam bela diri saja. Akan tetapi, juga harus mengabdikan dirinya kepada daerah. Menurutnya, ikut andil dalam Pilkada merupakan salah satu bentuk pengabdian kepada daerah. “Menurut kami pasangan Ben-Pilar inilah yang cocok memimpin Kota Tangsel, maka harus kita perjuangkan,” ucapnya. [Ind]
KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…
KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…
KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…
KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…
KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…
KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…