KalbarOnline.com – Penambahan kasus Covid-19 di Indonesia masih cukup tinggi. Data Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 dalam 24 jam terakhir sampai Jumat (4/9/2020) pukul 12.00 WIB, terdapat penambahan kasus baru sebanyak 3.269. Dengan penambahan tersebut, total kasus Covid-19 di Indonesia mencapai 187.537.
Banyaknya penambahan ini tidak lepas dari banyaknya spesimen yang diperiksa yakni sebanyak 36.269.
Adapun pasien yang berhasil sembuh bertambah 2.126 sehingga total menjadi 134.181.
Pasien meninggal terdapat penambahan sebanyak 82 sehingga total menjadi 7. 832 orang. Untuk kasus suspek sebanyak 85.178 orang.
Pada saat ini sudah sebanyak 34 provinsi dan 489 kota/kabupaten yang terpapar pandemi Covid-19. Berikut detail sebaran 3.269 kasus baru Corona di Indonesia hari ini:
Aceh: 90 kasus
Bali: 196 kasus
Banten: 22 kasus
Bangka Belitung: 2 kasus
Bengkulu: 3 kasus
DI Yogyakarta: 18 kasus
DKI Jakarta: 880 kasus
Jawa Barat: 385 kasus
Jawa Tengah: 190 kasus
Jawa Timur: 350 kasus
Kalimantan Barat: 11 kasus
Kalimantan Timur: 281 kasus
Kalimantan Tengah: 53 kasus
Kalimantan Selatan: 49 kasus
Kalimantan Utara: 4 kasus
Kepulauan Riau: 65 kasus
Nusa Tenggara Barat: 9 kasus
Sumatera Selatan: 35 kasus
Sumatera Barat: 65 kasus
Sulawesi Utara: 30 kasus
Sumatera Utara: 125 kasus
Sulawesi Tenggara: 32 kasus
Sulawesi Selatan: 77 kasus
Lampung: 4 kasus
Riau: 130 kasus
Maluku Utara: 9 kasus
Maluku: 43 kasus
Papua Barat: 27 kasus
Papua: 72 kasus
Nusa Tenggara Timur: 2 kasus
Gorontalo: 9 kasus. [rif]
KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Ketua TP PKK Provinsi Kalimantan Barat, Windy Prihastari yang juga selaku…
KalbarOnline, Pontianak - Masyarakat Kota Pontianak masih menginginkan Sutarmidji kembali menjadi Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar)…
KalbarOnline - Debut solo Irene Red Velvet "Like a Flower" dikabarkan akan dilakukan pada 26…
KalbarOnline, Pontianak - Atlet panjat tebing Indonesia, Veddriq Leonardo yang sukses meraih medali emas di…
KalbarOnline - Bulking adalah fase dalam program kebugaran di mana seseorang sengaja meningkatkan asupan kalori…
KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Asisten Sekda Bidang Administrasi Umum Pemkab Kegapang, Devy Harinda…