Categories: Pontianak

Wali Kota Pontianak Teken Rancangan Awal Perubahan RPJMD 2020-2024

Wali Kota Pontianak Teken Rancangan Awal Perubahan RPJMD 2020-2024

Selaraskan Dengan Peraturan Pemerintah Pusat dan Provinsi

KalbarOnline, Pontianak – Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono menandatangani Nota Kesepakatan tentang Rancangan Awal Perubahan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2020-2024 di Ruang Rapat Paripurna DPRD Kota Pontianak, Kamis (17/9/2020). Hal tersebut sebagaimana tertuang dalam Peraturan Daerah Nomor 7 tahun 2019.

“Dalam implementasinya yang berjalan satu tahun ternyata telah terjadi dinamika yang mengakibatkan perlunya dilakukan perubahan dan penyesuaian terhadap dokumen tersebut,” ujarnya.

Menurutnya, ada beberapa hal mendasar yang menjadi pertimbangan dilakukannya perubahan. Diantaranya, perlu adanya penyelarasan dengan RPJMN yang telah ditetapkan dengan Peraturan Presiden tentang RPJMN 2020-2024. Kemudian, lanjut Edi, perlu dilakukannya penyelarasan dengan dokumen RPJMD Provinsi Kalbar yang telah ditetapkan dengan Peraturan Daerah Provinsi Kalbar Nomor 2 Tahun 2019 tentang RPJMD Provinsi Kalbar 2018-2023.

Selanjutnya, perlu dilakukan penyesuaian terhadap peraturan menteri dalam negeri nomor 90 tahun 2019 tentang klasifikasi, kodefikasi, dan nomenklatur perencanaan pembangunan dan keuangan daerah.

“Serta perlu dilakukan restrukturisasi dan penyesuaian terhadap tujuan, sasaran dan indikator RPJMD,” jelasnya.

Edi menilai, dengan adanya kondisi darurat menghadapi pandemi Covid-19 ini, baik di tingkat pusat maupun daerah mengakibatkan perlu dilakukan penyesuaian terhadap target kinerja, kebijakan keuangan, rencana program dan hal lainnya yang dianggap perlu. Secara umum setelah pembahasan rancangan awal bersama DPRD, rancangan awal ini juga akan dikonsultasikan ke Gubernur Kalbar. Kemudian dilanjutkan dengan musrenbang rancangan RPJMD.

“Selanjutnya rancangan akhir perubahan RPJMD ini akan dibahas kembali di DPRD Kota Pontianak dalam pembahasan Raperda Perubahan RPJMD,” pungkasnya. (prokopim)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Transisi PAUD Menyenangkan, Windy Bacakan Dongeng hingga Ajak Anak di Pontianak Sarapan Sehat

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Ketua TP PKK Provinsi Kalimantan Barat, Windy Prihastari yang juga selaku…

8 minutes ago

Sutarmidji Siap Turun Tangan Tata Kawasan Sungai Jawi

KalbarOnline, Pontianak - Masyarakat Kota Pontianak masih menginginkan Sutarmidji kembali menjadi Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar)…

10 minutes ago

Debut Solo Irene Red Velvet Begitu Dinantikan, Ternyata Ini Alasannya

KalbarOnline - Debut solo Irene Red Velvet "Like a Flower" dikabarkan akan dilakukan pada 26…

1 hour ago

Inilah Penampakan Mobil Mewah Veddriq Leonardo, Hadiah dari Oesman Sapta

KalbarOnline, Pontianak - Atlet panjat tebing Indonesia, Veddriq Leonardo yang sukses meraih medali emas di…

2 hours ago

Mengenal Bulking dan Cara Menerapkannya untuk Orang Kurus

KalbarOnline - Bulking adalah fase dalam program kebugaran di mana seseorang sengaja meningkatkan asupan kalori…

2 hours ago

Devy Harinda Buka Lomba Senam Kreasi HUT ke-53 Korpri 2024 Kabupaten Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Asisten Sekda Bidang Administrasi Umum Pemkab Kegapang, Devy Harinda…

2 hours ago