Categories: Teknologi

Asik! Arena Master 2, Game PVP Battle Terbaru Segera Dibuka

Di masa Pandemi Covid-19 dan pemberlakuan PSBB Jilid 2 yang ditetapkan oleh Pemerintah DKI Jakarta dan mungkin sebagian wilayah lainnya, memang menjadi tantangan baru saat ini. Di era pemberlakukan PSSB Jilid 2, game menjadi salah satu aktivitas yang bisa membunuh rasa bosan karena harus tetap berada di rumah. Beruntung, saat ini beberapa game baru telah dirilis banyak pengembang, seperti salah satunya Arena Master 2. Setelah selesai melakukan Closed Beta, kini game Arena Master 2 siap memasuki babak Open Beta.

Pengguna bisa memainkan game Arena Master 2 ini, untuk menemani saat aktivitas di rumah dan menghilangkan penat karena kebosanan. Arena Master 2 sendiri merupakan game PVP battle 3 vs 3 yang sangat seru untuk dimainkan. Para player akan berkompetisi dengan player lain di game ini. Gameplay-nya pun juga mengandalkan skill dari para pemainnya karena pihak pengembang ingin melepaskan julukan game pay to win.

Sedikit penjelasan mengenai game Arena Master 2, jadi di dalam game ini terdapat beberapa mode permainan seperti Team Deathmatch, Duel, hingga Officers dan Outlaws yang bisa Kalian pilih untuk bermain. Di Game Arena Master 2 ini juga terdapat beberapa hero yang bisa Kalian gunakan. Tentunya setiap hero di game ini memiliki kemampuan yang berbeda, jadi Kalian harus memahami kelebihan serta kekurangan hero di Arena Master 2 ini.

Untuk melepaskan julukan “pay to win”, Arena Master menyiapkan berbagai sistem permainan agar para pemainnya bisa mendapatkan item terbaik tanpa harus membeli. Sebagai contohnya adalah sistem Trophy. Jadi ketika Kalian bermain dan memenangkan permainan, maka Trophy Kalian akan bertambah. Pada saat Trophy mencapai level tertentu, ada beberapa item gratis yang bisa Kalian dapatkan termasuk juga hero baru.

Kalau Kalian ingin bertransaksi di dalam game pun juga bisa. Arena Master 2 menggunakan Kristal untuk bertransaksinya. Kalian bisa melakukan top up jika ingin mendapatkan Kristal.

Nah, untuk yang menanti-nanti kapan diberlakukannya Open Beta, Open Beta Arena Master 2 bisa Kalian nikmati pada tanggal 17 September 2020. Ajak juga teman-teman Kalian untuk mencoba game Arena Master 2 ini agar bisa bermain bersama. Untuk informasi lebih lanjut mengenai game Arena Master 2, bisa Kalian cek di Official Instagram Arena Master 2.

The post Asik! Arena Master 2, Game PVP Battle Terbaru Segera Dibuka appeared first on KalbarOnline.com.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

13 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

13 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

14 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

14 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

14 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

14 hours ago