Categories: Ketapang

Pemkab Ketapang Gelar Rakor Penanganan dan Pencegahan Covid-19 di Pilkada 2020

Pemkab Ketapang Gelar Rakor Penanganan dan Pencegahan Covid-19 di Pilkada 2020

KalbarOnline, Ketapang – Proses demokrasi melalui Pilkada serentak 2020, untuk memilih orang nomor satu di Kabupaten Ketapang akan dilaksanakan pada tanggal 9 Desember 2020 mendatang.

Lantaran ajang pemilihan tersebut dilaksanakan di tengah pandemi Covid-19 yang menjadi keprihatinan dunia, termasuk Indonedia khususnya Kabupaten Ketapang, maka Pemerintah Kabupaten Ketapang menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) dalam rangka penanganan dan pencegahan Covid-19 saat menghadapi Pilkada serentak nanti di Kantor Bupati Ketapang, Jumat (18/9/2020).

Rakor penanganan Covid-19 tersebut dibuka langsung oleh Asisten II Sekda Seketariat Daerah Ketapang, Marwan Noor. Dirinya mengajak semua pihak agar menjaga diri dan orang-orang terdekat dari penularan Covid-19.

Rakor tersebut juga menghadirkan pemateri atau narasumber yakni Ketua KPU Kabupaten Ketapang, Tedi Wahyudin, Anggota Komisioner Bawaslu Kabupaten Ketapang Divisi Sengketa Pemilu, Agnesia Ermi, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Ketapang yang diwakili Kepala Bidang Pencegahan dan pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan, Drg‎. Basaria Raja Guguk, serta Kepala Bagian Hukum Seketariat Daerah Ketapang, Mintaria.

Hadir juga Kepala Sub Bagian Pembinaan Operasional Polres Ketapang, IPTU Elman Pasaribu dan Pasi Ops. Kodim 1203 Ketapang, Kapten Inf. Andri Fitri. (Adi LC/Humpro Ketapang)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

9 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

9 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

10 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

10 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

10 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

10 hours ago