KalbarOnline.com — Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kepulauan Riau Isdianto-Suryani (INSANI), punya cara khusus untuk menjadikan Kepulauan Riau sebagai provinsi yang semakin maju, gemilang, religius, dan unggul di bidang maritim.
Demi merealisasikan visi tersebut, pasangan INSANI menempatkan enam misi. Pertama, yakni meneruskan pembangunan di sektor pendidikan dan kebudayaan. Caranya, dengan meningkatkan kualitas sarana dan prasarana, sumber daya manusia (SDM), termasuk menjamin pemerataan akses pendidikan.
“Misi ini, salah satu targetnya, yakni menjadikan peserta didik di Kepulauan Riau semakin unggul, berprestasi, dan berakhlak mulia,” tutur Isdianto melalui keterangan tertulis, Minggu (20/9).
Misi kedua, yaitu meneruskan pembangunan di sektor kesehatan dengan meningkatkan kualitas dan kuantitas layanan, termasuk optimalisasi tenaga kesehatan yang unggul dan profesional, serta mendorong pelaksanaan hidup bersih dan sehat.
Pada misi ketiga, pasangan INSANI berkomitmen meneruskan pembangunan di sektor perekonomian yang maju dan unggul. Teknisnya, jelas Isdianto, “dengan struktur ekonomi yang produktif dan berdaya saing.”
Pada misi keempat, yakni meneruskan pembangunan di sektor maritim yang unggul dengan fokus peningkatan konektivitas wilayah. Ini agar terjadi pemerataan di Kepulauan Riau. Misi kelima, pasangan INSANI berkomitmen meneruskan pembangunan di sektor agama dan sosial kemasyarakatan. Tujuannya, jelas Isdianto, “demi terbangunnya kehidupan yang rukun.”
Misi terakhir yaitu meneruskan pembangunan tata kelola pemerintahan yang baik, bersih, profesional, dan responsif. “Keenam misi ini kami susun demi menjadikan Kepulauan Riau sebagai Bunda Tanah Melayu yang maju, gemilang, religius, dan unggul di bidang maritim,” kata Isdianto.
Menurut Suryani, keenam misi yang diusung merepresentasikan sebuah solusi juga cara menjadikan Kepulauan semakin maju, gemilang, dan unggul di segala bidang, mulai dari sektor pendidikan, kesehatan, pembangunan infrastruktur, lingkungan, tata kelola keuangan, juga sejumlah lainnya.
“Ini adalah cita-cita bersama yang bisa direalisasikan dengan komitmen dan kerja keras, juga dukungan masyarakat. Bersama Pak Isdianto, kami sudah berkomitmen untuk menghibahkan diri demi menjadikan Kepulauan Riau semakin maju, gemilang, religius, dan unggul di bidang maritim,” tutur Suryani. (ind)
KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…
KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…
KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…
KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…
KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…
KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…