Categories: Otomotif

Vespa Primavera Sean Wotherspoon Mengaspal di Indonesia, Harganya?

KalbarOnline.com – Piaggio Indonesia kembali menghadirkan karya terbarunya di tanah air. Yakni motor Vespa edisi terbatas Primavera Sean Wotherspoon yang ditawarkan seharga Rp 85 jutaan.

Sean Wotherspoon adalah desainer muda Amerika yang cukup populer. Kelihaiannya bermain warna diklaim menggambarkan jiwa muda Vespa. Kemampuannya dalam memadupadankan material yang tepat semakin memperkaya perspektif dalam mengagumi kendaraan roda dua khas Italia ini.

Unsur-unsur timeless classic berpadu dengan seni kontemporer melahirkan Vespa Primavera Sean Wotherspoon edisi terbatas. Skuter yang ikonik ini dikatakan hadir lebih berani, ‘nakal’, dan menyenangkan.

“Anda benar-benar dapat merasakan hubungan serta kombinasi dari energi kreatif antara Vespa dan Sean Wotherspoon sejati saat Anda melihat Vespa Primavera Sean Wotherspoon. Kreativitas Sean Wotherspoon yang luar biasa dan kepribadian Vespa Primavera yang unik dan ikonik berpadu dengan baik dan berhasil membuat setiap orang memandangnya penuh takjub,” ungkap Marco Noto La Diega, Presiden Direktur PT Piaggio Indonesia belum lama ini di sebuah acara virtual Piaggio Indonesia

Tampilan Vespa Primavera Sean Wotherspoon terlihat unik melalui leburan warna bertema 80-an, yang ditampilkan secara unik dan menarik. Perpaduan ini disebut mewakili warisan Vespa dan visi Sean Wotherspoon untuk Vespa Primavera dalam sentuhan kontemporer dengan tetap membawa karakter dan warisan Vespa.

Warna kuning dipilih sebagai warna dasar dominan untuk mewakili energi dan dinamisme. Sentuhan warna merah, melebur dengan hijau tua dan biru laut, melapisi seluruh badan kendaraan. Tampilan berbeda Vespa Primavera Sean Wotherspoon tampak pada aksen warna putih pada front tie, edge shield dan crest, untuk menonjolkan siluet Vespa.

Di bagian bawah, ada velg atau rims modern warna putih dengan logo Vespa berwarna biru. Ini disebut semakin memberikan tampilan baru dan berbeda yang menyeluruh pada karya penuh pesona ini.

Ada juga sentuhan krom mengkilap terlihat pada rak depan, kaca spion, bingkai lampu depan, dan pegangan penumpang di bagian belakang skuter. Selain itu, warna hitam pada pegangan tangan dan penutup knalpot menjadi pelengkap yang tepat untuk memberikan sentuhan akhir yang berkelas.

Keunikan dan keaslian Vespa terjaga utuh dalam body baja Vespa yang merupakan karakter utama dari identitas Vespa. Material beludru pada jok dan karet pada pijakan kaki dipasang pada bodi berbahan baja yang semakin menonjolkan bentuk dan lekuk Vespa.

Perpaduan dari setiap material ini dengan tepat mengamplifikasi identitas Vespa dan kreativitas Sean Wotherspoon yang melebur dalam satu koneksi nan cantik. Sebagai designer sneakers, Sean Wotherspoon bereksperimen dengan beragam bahan mulai dari material karet berwarna biru pada pijakan kaki, dibuat layaknya sol sepatu dalam perspektif Sean Wotherspoon.

Redaksi KalbarOnline

Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Launching Pembangunan Ruas Jalan Bongkong – Nanga Dangkan

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapaus Hulu, Fransiskus Diaan me-launching peningkatan ruas jalan Bongkong –…

1 hour ago

Anak Muda Pontianak Kian Aktif Ikuti Sosialisasi Kebijakan Pemerintah

KalbarOnline, Pontianak – Para remaja menghadiri sosialisasi kebijakan pemerintah adalah hal yang unik. Pemandangan itu…

10 hours ago

1.097 Lowongan Kerja Tersedia di Job Fair Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Sebanyak 1.097 lowongan kerja tersedia di Job Fair Kota Pontianak 2024 yang…

10 hours ago

Polisi Bekuk Dua Pelaku Pencurian 8 Unit Laptop di SMPN 03 Sungai Ambawang

KalbarOnline, Kubu Raya - Dua orang spesialis pencuri di SMPN 03 Kecamatan Sungai Ambawang, Kabupaten…

10 hours ago

Sekda Ketapang Hadiri Ritual Adat Meruba di Desa Benua Kerio Hulu Sungai

KalbarOnline, Ketapang - Sekretaris Daerah Kabupaten Ketapang, Alexander Wilyo yang juga sebagai Patih Jaga Pati…

10 hours ago

Heryandi Hadiri Rapat Pansus Raperda Pembentukan dan Susunan Perangkat Daerah

KalbarOnline, Ketapang - Asisten Sekda bidang Pemerintahan dan Kesra Pemkab Ketapang, Heryandi menghadiri Rapat Kerja…

10 hours ago