Categories: Internasional

Otoritas Tiongkok Temukan Virus Korona pada Kemasan Cumi-Cumi Impor

KalbarOnline.com – Kabar menghebohkan berembus dari Tiongkok. Otoritas di Provinsi Jilin, Tiongkok, menemukan virus Korona pada kemasan cumi-cumi impor. Pihak berwenang lantas mendesak siapa saja yang telah membeli produk tersebut agar melakukan tes Covid-19. Hal itu menurut keterangan dari otoritas kesehatan di Kota Fuyu, Minggu (20/9) dan dilansir Reuters.

Salah satu kemasan cumi-cumi impor tiba di kota tersebut melalui ibu kota provinsi Changchun. Pihaknya meminta agar warga yang telah membeli dan mengonsumsi cumi-cumi impor di kios makanan laut beku Sanjia Deda periode 24-31 Agustus melapor ke otoritas terdekat dan melakukan tes Covid-19.

  • Baca juga: Hubungan Memanas, 92 Persen Perusahaan AS Ogah Hengkang dari Tiongkok

Kantor pencegahan Covid-19 Kota Changchun menyebutkan bahwa cumi-cumi tersebut diimpor dari Rusia melalui sebuah perusahaan di Kota Hunchun. Cumi-cumi tersebut kemudian didistribusikan ke ibu kota provinsi tersebut.

Terkait kabar tersebut, Bea Cukai Tiongkok mengatakan akan menghentikan impor dari perusahaan selama sepekan. Itu jika produk makanan beku terbukti positif virus Korona dan bisa sampai sebulan jika produk dari pemasok terbukti positif terdapat virus lebih dari tiga kali.

Tiongkok saat ini berhasil mengatasi penularan lokal Covid-19. Kasus baru Covid-19 mayoritas berasal dari para pendatang yang tiba di Tiongkok.

Pada Agustus 2020 lalu, otoritas di dua kota di Tiongkok mengaku telah menemukan jejak virus pada kargo makanan beku yang diimpor. Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) mengatakan bahwa pihaknya tidak melihat bukti adanya Covid-19 yang disebarkan melalui makanan atau produk kemasan.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Ria Ricis Tetap Lanjutkan Proses Hukum Kasus Dugaan Pemerasan, Meski Eks Karyawan Sudah Minta Maaf

KalbarOnline - Kasus dugaan pengancaman dan pemerasan yang dilakukan mantan karyawan Ria Ricis kembali disidang…

34 minutes ago

Ini Rincian Dugaan Aliran Uang Korupsi Erry ke Ria Norsan, Termasuk Untuk Membeli Karpet Masjid Agung Al-Falah Mempawah

KalbarOnline, Pontianak - Uang korupsi pembangunan Gedung Balai Pendidikan dan Pelatihan Transportasi Darat (BP2TD) di…

1 hour ago

Momen Bang Didi Temui Pedagang Sembari Belanja Sayur di Pasar Pagi Putussibau

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Calon Wakil Gubernur Kalimantan Barat nomor urut 1, Didi Haryono menyempatkan…

1 hour ago

Manfaat Jalan Kaki untuk Kesehatan Fisik dan Mental

KalbarOnline - Jalan kaki merupakan salah satu bentuk aktivitas fisik yang paling sederhana dan mudah…

1 hour ago

Silaturahmi dengan Paguyuban Jawa Kapuas Hulu, Bang Didi Diminta Perbaiki Infrastruktur

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Calon Wakil Gubernur Kalimantan Barat nomor urut 1, Didi Haryono diminta…

1 hour ago

Syarief Abdullah Tegaskan Timses Midji-Didi Tak Level Gunakan Kampanye Hitam

KalbarOnline, Pontianak - Ketua DPW Partai Nasdem Kalimantan Barat sekaligus Ketua Tim Pemenangan Pasangan Midji-Didi,…

1 hour ago