Categories: Nasional

Ketua WP KPK Terpukul Febri Diansyah Mengundurkan Diri

KalbarOnline.com – Mundurnya Kepala Biro Humas Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Febri Diansyah dari jabatannya mengagetkan rekan sesama pegawai. Ketua Wadah Pegawai KPK, Yudi Purnomo Harahap mengaku terpukul dengan keputusan Febri yang memilih mundur.

“Saya sedih mas Febri menyatakan sikapnya mengundurkan diri dari KPK,” kata Yudi dikonfirmasi, Kamis (24/9).

Yudi berharap sahabatnya itu tetap bertahan dan mengabdi di lembaga antirasuah. “Sebagai sahabat selama 7 tahun ini saya berharap mas Febri tetap bekerja di KPK, namun pilihan ada di tangan Mas Febri memang,” cetus Yudi.

Yudi tak memungkiri, keputusan Febri mengundurkan diri sebagai pegawai KPK karena imbas dari revisi Undang-Undang KPK. Dia menyebut, Febri yang mempunyai jiwa aktivis tak hanya ingin sekadar mendapatkan gaji dari KPK.

“Dia lihat emang nggak ada harapan lagi di KPK. Dia kan latar belakang aktivis ICW,” pungkasnya.

Sebelumnya, Kepala Biro Humas Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Febri Diansyah mengakui telah menyerahkan surat pengunduran diri ke Sekertaris Jenderal KPK. Febri dengan berat hati mengundurkan diri dari lembaga antirasuah.

“Ya, dengan segala kecintaan saya pada KPK, saya pamit,” singkat Febri dikonfirmasi, Kamis (24/9).

Redaksi KalbarOnline

Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Transisi PAUD Menyenangkan, Windy Bacakan Dongeng hingga Ajak Anak di Pontianak Sarapan Sehat

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Ketua TP PKK Provinsi Kalimantan Barat, Windy Prihastari yang juga selaku…

2 hours ago

Sutarmidji Siap Turun Tangan Tata Kawasan Sungai Jawi

KalbarOnline, Pontianak - Masyarakat Kota Pontianak masih menginginkan Sutarmidji kembali menjadi Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar)…

2 hours ago

Debut Solo Irene Red Velvet Begitu Dinantikan, Ternyata Ini Alasannya

KalbarOnline - Debut solo Irene Red Velvet "Like a Flower" dikabarkan akan dilakukan pada 26…

3 hours ago

Inilah Penampakan Mobil Mewah Veddriq Leonardo, Hadiah dari Oesman Sapta

KalbarOnline, Pontianak - Atlet panjat tebing Indonesia, Veddriq Leonardo yang sukses meraih medali emas di…

3 hours ago

Mengenal Bulking dan Cara Menerapkannya untuk Orang Kurus

KalbarOnline - Bulking adalah fase dalam program kebugaran di mana seseorang sengaja meningkatkan asupan kalori…

4 hours ago

Devy Harinda Buka Lomba Senam Kreasi HUT ke-53 Korpri 2024 Kabupaten Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Asisten Sekda Bidang Administrasi Umum Pemkab Kegapang, Devy Harinda…

4 hours ago