Categories: Sekadau

Politisi PAN Sekadau Pastikan Rupinus-Aloysius Sangat Nasionalis

Politisi PAN Sekadau Pastikan Rupinus-Aloysius Sangat Nasionalis

KalbarOnline, Sekadau – Anggota DPRD Sekadau, Herman membantah isu-isu liar yang berkembang di masyarakat bahwa di masa pemerintahan Rupinus-Aloysius, pembangunan di bidang agama khususnya bagi umat Islam tak diperhatikan. Dia juga membantah bahwa Rupinus-Aloysius tak memperhatikan pembangunan bagi suku Melayu.

“Kita lihat beliau berdua sangat komitmen dalam hal kehidupan beragama dan antar suku. Beliau berdua sangat nasionalis. Ini salah satu indikator juga bagi PAN mengusung pasangan Rupinus-Aloysius di Pilkada Sekadau 2020 ini,” ujarnya saat diwawancarai di ruang kerjanya, Rabu (30/9/2020).

Mengenai rumah adat Melayu, ditegaskan, di masa pemerintah Rupinus-Aloysius telah dilakukan penancapan pondasi pertama pembangunannya.

“Kalau pun isu yang berkembang bahwa rumah adat Melayu (Rupinus-Aloysius.red) hanya sekedar meletakkan batu pertamanya saja, ingat pembangunan itu ada tahapan perencanaannya, tidak bisa serta merta,” tegasnya.

“Kami dari Partai Amanat Nasional sebagai parpol pengusung Rupinus-Aloysius, sudah jelas akan memperjuangkan ini, akan selalu mengingatkan beliau setelah terpilih menjadi Bupati dan Wakil Bupati nanti, bahwa komitmen kita untuk membangun rumah adat Melayu ini. Dan kita juga harus sadari sepenuhnya bahwa Sekadau dananya masih terbatas, tentu dengan kebijakan-kebijakan dan tahapan-tahapan pembangunan kita yakin semuanya akan terbangun,” timpalnya.

Ketua Fraksi PAN DPRD Sekadau ini kembali memastikan bahwa Rupinus-Aloysius sangat nasionalis. Hal itupun dibuktikan dengan dibangunnya secara adil rumah ibadah seperti masjid, gereja dan rumah ibadah lainnya.

“Kita lihat, dibangun Masjid Agung, dibangun Gereja Katedral, dibangun untuk Kristen dan Katolik, dibangun rumah ibadah untuk Konghucu dan sebagainya. Sangat adil beliau dalam memperlakukan kehidupan beragama. Demikian pula terhadap pembangunan antar suku,” tegasnya.

“Kita lanjutkan pembangunan beliau berdua ini,” pungkasnya.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Ria Ricis Tetap Lanjutkan Proses Hukum Kasus Dugaan Pemerasan, Meski Eks Karyawan Sudah Minta Maaf

KalbarOnline - Kasus dugaan pengancaman dan pemerasan yang dilakukan mantan karyawan Ria Ricis kembali disidang…

29 minutes ago

Ini Rincian Dugaan Aliran Uang Korupsi Erry ke Ria Norsan, Termasuk Untuk Membeli Karpet Masjid Agung Al-Falah Mempawah

KalbarOnline, Pontianak - Uang korupsi pembangunan Gedung Balai Pendidikan dan Pelatihan Transportasi Darat (BP2TD) di…

1 hour ago

Momen Bang Didi Temui Pedagang Sembari Belanja Sayur di Pasar Pagi Putussibau

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Calon Wakil Gubernur Kalimantan Barat nomor urut 1, Didi Haryono menyempatkan…

1 hour ago

Manfaat Jalan Kaki untuk Kesehatan Fisik dan Mental

KalbarOnline - Jalan kaki merupakan salah satu bentuk aktivitas fisik yang paling sederhana dan mudah…

1 hour ago

Silaturahmi dengan Paguyuban Jawa Kapuas Hulu, Bang Didi Diminta Perbaiki Infrastruktur

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Calon Wakil Gubernur Kalimantan Barat nomor urut 1, Didi Haryono diminta…

1 hour ago

Syarief Abdullah Tegaskan Timses Midji-Didi Tak Level Gunakan Kampanye Hitam

KalbarOnline, Pontianak - Ketua DPW Partai Nasdem Kalimantan Barat sekaligus Ketua Tim Pemenangan Pasangan Midji-Didi,…

1 hour ago