Categories: Kabar

Tokoh Senior Golkar Kabupaten Natuna Dukung Penuh Isdianto-Suryani di Pilgub Kepri 2020

KalbarOnline.com — Tokoh senior Kabupaten Natuna yang juga kader Golkar, Daeng Rusnadi mendukung penuh dan siap memenangkan pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kepri, Isdianto-Suryani (INSANI) dalam pertarungan Pemilihan Gubernur Kepri 2020.

Hal itu dikatakan langsung ketika Isdianto berkunjung ke kediaman Daeng Rusnadi, Ranai Darat, Kabupaten Natuna, Senin, (5/10/2020).

Menurut Daeng, Isdianto merupakan sosok birokrat yang tangguh dan sangat mengerti dunia pemerintahan.

“Kami melihat pak Isdianto sebagai orang yang berpengalaman (dalam pemerintahan) dan saya telah bergaul lama dengan pak Isdianto. Insya allah ini jalan yang baik,” ujar Daeng Rusnadi kepada Isdianto.

Sementara itu Isdianto terharu dengan dukungan dari Daeng Rusnadi. Dukungan tersebut menjadi pelecut bagi dirinya beserta tim INSANI dalam bekerja untuk memenangkan Pilgub Kepri.

“Terimakasih atas dukungan dari pak Daeng Rusnadi. Harapan saya kita akan mendapatkan hasil yang baik. Kita akan bekerja terus secara maksimal agar bisa menang,” kata Isdianto. (ind)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Mengenal Bulking dan Cara Menerapkannya untuk Orang Kurus

KalbarOnline - Bulking adalah fase dalam program kebugaran di mana seseorang sengaja meningkatkan asupan kalori…

13 minutes ago

Devy Harinda Buka Lomba Senam Kreasi HUT ke-53 Korpri 2024 Kabupaten Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Asisten Sekda Bidang Administrasi Umum Pemkab Kegapang, Devy Harinda…

22 minutes ago

Polres Ketapang Siap Amankan Kelancaran Tahapan Pilkada Serentak 2024

KalbarOnline, Ketapang - Kepolisian Resort (Polres) Ketapang siap mengawal pelaksanaan tahapan pilkada serentak, mulai dari…

23 minutes ago

Polres Ketapang Luncurkan Gugus Tugas Polri dan Tanam Jagung Hibrida Bersama Kelompok Tani

KalbarOnline, Ketapang - Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan, Polres Ketapang mengikuti zoom meeting “Launching…

25 minutes ago

Kanwil Kemenkumham Kalbar Gelar Seleksi Kompetensi Bidang CPNS 2024

KalbarOnline, Pontianak – Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Kalimantan Barat menyelenggarakan…

27 minutes ago

Tiba di Silat Hulu dan Silat Hilir, Logistik Pilkada 2024 Dikawal TNI-Polri

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Dalam rangka mendukung pelaksanaan pilkada serentak 2024 di Kabupaten Kapuas Hulu,…

28 minutes ago