Categories: Ketapang

Satresnarkoba Polres Ketapang Ringkus Seorang Pelaku Narkoba dan Amankan Sabu Seberat 1,9 Gram

Satresnarkoba Polres Ketapang Ringkus Seorang Pelaku Narkoba dan Amankan Sabu Seberat 1,9 Gram

KalbarOnline, Ketapang – BO (44), seorang warga yang tinggal di rumah kontrakan di Jalan M. Sutoyo RT/RW 16/03 Desa Paya Kumang, Kecamatan Delta Pawan, Kabupaten Ketapang ini diamankan petugas Satresnarkoba Polres Ketapang. Ia diamankan lantaran kedapatan memiliki narkotika jenis sabu-sabu saat berada di rumah kontrakannya pada Sabtu (10/10/2020) siang lalu.

Kapolres Ketapang, AKBP Wuryantono melalui Kasat Narkoba, IPTU Anggiat Sihombing menyampaikan bahwa penangkapan berawal dari informasi yang didapati petugas bahwa di rumah kontrakan tersangka sering dijadikan lokasi transaksi sabu.

“Saat petugas datang ke TKP, menemukan tersangka BO ini sedang berada di dalam kamar rumah. Petugas pun langsung melakukan upaya hukum melalui penggeledahan barang dan badan tersangka yang disaksikan oleh perangkat desa setempat. Saat ditanyai dimana ia menyimpan barang bukti, tersangka BO mengambil dua buah kotak kecil yang disimpan tersangka di atas pintu kamar. Saat dibuka sendiri oleh tersangka, terdapat 12 paket plastik kecil bening yang berisi serbuk kristal putih yang diduga sabu,” ujar Anggiat.

Ia menambahkan bahwa saat dilakukan penimbangan barang bukti, diketahui total berat bruto barang bukti tersebut berjumlah 1,98 gram.

“Pasti akan kita kembangkan untuk mengungkap jaringan peredaran sabu ini dan tidak menutup kemungkinan akan adanya tersangka lain,” pungkasnya.

Kini pelaku dan semua barang bukti telah dibawa ke Mapolres Ketapang guna proses lebih lanjut. Pelaku terancam dengan pasal 114 ayat (1) dan atau Pasal 112 ayat (1) serta Pasal 127 ayat (1) UU nomor 35 tahun 2009 tentang penyalahgunaan narkotika.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

3 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

3 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

4 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

4 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

4 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

4 hours ago