Categories: Kabar

Karena Pandemi, Synchronize Fest 2020 Diboyong ke Layar TV Hadirkan 29 Artis

KalbarOnline.com – Demajors dan Dyandra Promosindo sebagai penyelenggara Synchronize Fest 2020 telah mengumumkan bahwa festival musik tahunan itu akan disiarkan di televisi nasional pada 14 November 2020.

Melansir dari akun Instagram resmi Synchronize Fest dijelaskan, bahwa keputusan membawa festival tahunan ke layar kaca sebagai obat rindu bagi penikmat musik yang tidak dapat menyaksikan konser secara langsung akibat adanya pandemi.

“Selaras dengan jargon Synchronize Fest “A Festival For Everyone”, kehadiran di televisi adalah terobosan signifikan bagi sebuah festival yang dapat menjangkau ratusan juta pemirsa potensial di seluruh Indonesia dan tentunya dapat dinikmati secara cuma-cuma oleh siapapun,” tulis keterangan unggahan di akun Instagram Synchronize Fest dikutip Ahad (18/10/2020).

Synchronize Fest 2020 akan menghadirkan 29 nama musisi penampil lintas genre dan lintas generasi dengan berbagai sajian kolaborasi istimewa yang akan ditayangkan di SCTV mulai pukul 21:45 – 01:00 WIB.

Beberapa nama musisi yang akan memeriahkan antara lain Rhoma Irama, Iwan Fals, Kangen Band Reunion, Setia band, The Sigit, The Upstairs, Danilla Riyadi, Mocca, Marion Jola, Tipe-X, NDX AKA dan masih banyak lagi yang lainnya.

Sebelumnya pihak penyelenggara telah memutuskan untuk membatalkan penyelenggaraan langsung Synchronize Fest 2020 yang seharusnya diadakan pada 2-4 Oktober 2020 karena pandemi.

Penonton yang telah membeli tiket sebelumnya disediakan dua opsi, yaitu refund dan non-refund pada tanggal 18-25 September 2020 lalu melalui website resmi mereka.

Pihak penyelenggara menjanjikan tiket tahun ini dapat digunakan untuk tahun 2021 bagi penonton yang memilih opsi non-refund. [rif]

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Debut Solo Irene Red Velvet Begitu Dinantikan, Ternyata Ini Alasannya

KalbarOnline - Debut solo Irene Red Velvet "Like a Flower" dikabarkan akan dilakukan pada 26…

58 minutes ago

Inilah Penampakan Mobil Mewah Veddriq Leonardo, Hadiah dari Oesman Sapta

KalbarOnline, Pontianak - Atlet panjat tebing Indonesia, Veddriq Leonardo yang sukses meraih medali emas di…

1 hour ago

Mengenal Bulking dan Cara Menerapkannya untuk Orang Kurus

KalbarOnline - Bulking adalah fase dalam program kebugaran di mana seseorang sengaja meningkatkan asupan kalori…

2 hours ago

Devy Harinda Buka Lomba Senam Kreasi HUT ke-53 Korpri 2024 Kabupaten Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Asisten Sekda Bidang Administrasi Umum Pemkab Kegapang, Devy Harinda…

2 hours ago

Polres Ketapang Siap Amankan Kelancaran Tahapan Pilkada Serentak 2024

KalbarOnline, Ketapang - Kepolisian Resort (Polres) Ketapang siap mengawal pelaksanaan tahapan pilkada serentak, mulai dari…

2 hours ago

Polres Ketapang Luncurkan Gugus Tugas Polri dan Tanam Jagung Hibrida Bersama Kelompok Tani

KalbarOnline, Ketapang - Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan, Polres Ketapang mengikuti zoom meeting “Launching…

2 hours ago