Categories: Nasional

Pulang Beraktivitas di Luar Rumah, Baju Wajib Ganti

KalbarOnline.com – Virus Covid-19 begitu cepat dalam hal penyebaran. Hanya dengan pergerakan orang saja, virus itu dapat menyerang masyarakat yang imun tubuhnya lemah.

Apalagi saat ini aktivitas kegiatan ekonomi serta perkantoran mulai kembali normal dengan adaptasi kebiasaan baru. Jadi, masih ada potensi penyebaran dan masyarakat harus waspada akan hal itu.

Maka dari itu, untuk mencegah penularan, masyarakat wajib dalam penerapan protokol kesehatan 3M. Yaitu wajib memakai masker, wajib mencuci tangan dengan sabun serta wajib menjaga jarak dan hindari keramaian. Sama seperti yang selalu ibu pesan ketika kita beraktivitas di luar rumah, selalu terapkan 3M di mana pun dan kapanpun.

Kepala Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Hasto Wardoyo pun juga mengingatkan kepada seluruh masyarakat yang beraktivitas di luar rumah, selepas pulang langsung harus berganti pakaian. Ini demi meminimalisasi penyebaran virus dan membuat klaster keluarga.

“Baju-baju baru pulang, yang tadinya ke pasar atau ke mana, ya sudah langsung aja masukkan (ganti dan taruh) di wadah yang tertutup,” ujar dia.

Untuk itu, Hasto menyarankan para keluarga memiliki keranjang baju yang tertutup. Dengan begitu, mitigasi terjadinya klaster keluarga dapat terlaksana dengan baik.

“Kita biasanya tempat untuk menaruh baju kotor itu terbuka keranjangnya ya, setelah Covid-19 ini kalau beli keranjang untuk naruh cucian yang tertutup saja,” ungkapnya.

Redaksi KalbarOnline

Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Transisi PAUD Menyenangkan, Windy Bacakan Dongeng hingga Ajak Anak di Pontianak Sarapan Sehat

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Ketua TP PKK Provinsi Kalimantan Barat, Windy Prihastari yang juga selaku…

4 hours ago

Sutarmidji Siap Turun Tangan Tata Kawasan Sungai Jawi

KalbarOnline, Pontianak - Masyarakat Kota Pontianak masih menginginkan Sutarmidji kembali menjadi Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar)…

4 hours ago

Debut Solo Irene Red Velvet Begitu Dinantikan, Ternyata Ini Alasannya

KalbarOnline - Debut solo Irene Red Velvet "Like a Flower" dikabarkan akan dilakukan pada 26…

5 hours ago

Inilah Penampakan Mobil Mewah Veddriq Leonardo, Hadiah dari Oesman Sapta

KalbarOnline, Pontianak - Atlet panjat tebing Indonesia, Veddriq Leonardo yang sukses meraih medali emas di…

5 hours ago

Mengenal Bulking dan Cara Menerapkannya untuk Orang Kurus

KalbarOnline - Bulking adalah fase dalam program kebugaran di mana seseorang sengaja meningkatkan asupan kalori…

6 hours ago

Devy Harinda Buka Lomba Senam Kreasi HUT ke-53 Korpri 2024 Kabupaten Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Asisten Sekda Bidang Administrasi Umum Pemkab Kegapang, Devy Harinda…

6 hours ago