KalbarOnline.com – Roger Federer sukses menjalani pemulihan cedera lutut kanan. Tahun ini, dia tercatat dua kali menjalani operasi lutut. Situasi tersebut membuatnya absen dalam dua ajang grand slam musim ini, AS Terbuka dan Prancis Terbuka.
Namun, King Fed –julukan Federer– kepada majalah berbahasa Jerman Schweizer Illustrierte membeberkan kondisi terakhirnya. Dia meyakini sedang berada di jalur yang tepat menuju comeback. Terdekat, dia ingin tampil di Australia Terbuka awal tahun depan.
Petenis Swiss tersebut mulai berlatih tanpa merasakan sakit. Setelah menembus semifinal Australia Open tahun ini, petenis 39 tahun itu melewatkan sisa turnamen musim ini. Secara bertahap, Federer berupaya untuk kembali ke turnamen kompetitif.
’’Aku hanya akan tampil di turnamen ketika kondisiku fit 100 persen,” paparnya dilansir Sky Sport. ’’Saat ini, sepertinya akan bisa come back di Australia Terbuka, Januari (2021),” lanjutnya.
Meski demikian, Federer masih menahan diri untuk tidak memforsir tenaganya. Dia belum bisa menjalani menu latihan seperti biasanya.
Federer mengungkapkan, tubuhnya belum memungkinkan untuk menjalani latihan selama dua jam. ’’Tetapi, aku melatih stamina dan kekuatanku, tanpa merasa sakit sekalipun untuk sementara waktu,” beber petenis yang enam kali meraih juara Australia Terbuka tersebut.
Dengan situasi saat ini, seteru abadi Rafael Nadal dan Novak Djokovic itu meyakini tidak akan menjalani treatment lanjutan terkait cederanya. Federer juga belum mengungkapkan rencana pensiun meski usianya bakal menapak 40 tahun Agustus tahun depan. ’’Selama aku bisa bersenang-senang dan itu baik buat semuanya, aku akan terus maju (bermain),” tegasnya.
Sebelumnya, Federer menjadi kolektor gelar ajang grand slam terbanyak sepanjang sejarah. Namun, raihan 20 gelar yang dia kumpulkan akhirnya bisa disamai Nadal pasca menjuarai Prancis Terbuka tahun ini. Bersama Nadal dan Djokovic, Federer mendominasi ajang tenis dunia dalam satu dekade terakhir.
KalbarOnline - Kasus dugaan pengancaman dan pemerasan yang dilakukan mantan karyawan Ria Ricis kembali disidang…
KalbarOnline, Pontianak - Uang korupsi pembangunan Gedung Balai Pendidikan dan Pelatihan Transportasi Darat (BP2TD) di…
KalbarOnline, Kapuas Hulu - Calon Wakil Gubernur Kalimantan Barat nomor urut 1, Didi Haryono menyempatkan…
KalbarOnline - Jalan kaki merupakan salah satu bentuk aktivitas fisik yang paling sederhana dan mudah…
KalbarOnline, Kapuas Hulu - Calon Wakil Gubernur Kalimantan Barat nomor urut 1, Didi Haryono diminta…
KalbarOnline, Pontianak - Ketua DPW Partai Nasdem Kalimantan Barat sekaligus Ketua Tim Pemenangan Pasangan Midji-Didi,…