Categories: Sport

Khabib Nurmagomedov Langsung Pensiun Setelah Pertahankan Juara Dunia

KalbarOnline.com-Khabib Nurmagomedov kembali mempertahankan gelar juara dunia kelas ringan UFC miliknya.

Dalam pertarungan puncak UFC 254 di Fight Island, Abu Dhabi hari ini WIB (25/10), Khabib mengalahkan juara dunia interim asal Amerika Serikat Justin Gaethje.

Khabib menang lewat submission pada ronde kedua. Dengan hasil ini, rekor Khabib masih sangat sempurna, 29-0. Pasca kemenangan melawan Gaethje, Khabib mendeklarasikan diri pensiun dari kancah mixed martial art (MMA).

  • Baca Juga: Tiga Juara Dunia Jagokan Khabib Nurmagomedov Mampu Pertahankan Gelar

Ayah sekaligus pelatih Khabib, Abdulmanap Nurmagomedov yang meninggal pada Juli lalu karena serangan Covid-19 adalah salah satu alasan utama mengapa Khabib akhirnya mundur dari MMA dan UFC.

“Tuhan telah memberikanku segalanya, dan ayahku, aku sangat mencintaimu…ini adalah pertarungan terakhirku,” kata Khabib setelah kemenangannya sebagaimana dilansir dari The Independent.

“Ketika UFC memanggilku untuk melawan Justin, aku berbicara kepada ayah dan ibuku. Aku berjanji kepada ibuku bahwa ini adalah pertarungan terakhirku. Aku sudah berjanji dan aku akan memenuhi janji tersebut,” kata Khabib lagi.

“Juara sejati UFC. Aku kira, aku pantas mendapatkannya. (Conor) McGregor dan (Dustin) Poirier akan bertarung Januari mendatang. Aku akan cekik keduanya, aku sudah tidak tertarik,” ucap Khabib.

Petarung asal Dagestan, Rusia itu juga mengucapkan terima kasih kepada mantan CEO UFC Lorenzo Fertita, Presiden UFC Dana White, Wakil Presiden UFC Hunter Campbell karena sudah membantunya selama ini.

Khabib meraih gelar juara dunia kelas ringan UFC dengan mengalahkan Al Iaquinta pada laga puncak UFC 223 7 April 2018. Setelah itu, Khabib tiga kali mempertahankan gelar.

Sebelum kemenangan malam ini melawan Gaethje, Khabib juga telah mengalahkan Conor McGregor dan Dustin Poirier. Ketiganya melalui cara yang sama yakni cekikan alias submission.

Redaksi KalbarOnline

Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

14 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

15 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

16 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

16 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

16 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

16 hours ago