Categories: Nasional

Muhammadiyah Minta Umat Islam Tak Berlebihan Rayakan Maulid Nabi

KalbarOnline.com – Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah meminta umat Islam untuk tidak berlebihan memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW. Muhammadiyah pun mengharapkan, umat Islam tidak menggelar acara seremonial yang berpotensi menghadirkan banyak orang.

“Perayaan sebaiknya dilakukan secara sederhana tetapi tetap khidmat. Yang penting adalah usaha kita meneladani peri kehidupan Nabi Muhammad sebagai uswah dan qudwah, baik dalam kehidupan pribadi maupun masyarakat,” kata Sekertaris Umum PP Muhammadiyah, Abdul Mu’ti dikonfirmasi, Selasa (27/10).

Menurut Mu’ti, pribadi yang sangat kuat dari Nabi Muhammad adalah kesabaran dan keteguhan dalam mengemban misi risalah, menghadapi kesulitan dan menyelesaikan berbagai persoalan. Dia mengharapkan, di tengah pandemi ini umat Islam dapat menerapkan suri tauladan Nabi Muhammad.

Baca juga: Kemendagri: Tito Tak Pernah Melarang Peringatan Maulid Nabi

Mewakili Muhammadiyah, sambung Mu’ti, mengucapkan selamat memperingati Sumpah Pemuda dan Maulid Nabi Muhammad SAW.

“Semoga kita semua dapat mengambil teladan kehidupan Nabi Muhammad dan spirit persatuan Indonesia dari Sumpah Pemuda,” pungkasnya.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

13 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

13 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

14 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

14 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

14 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

14 hours ago