Categories: Kesehatan

Cuci Muka dengan Air Dingin Baik untuk Kulit, Lho!

Gengs, bagaimana cara Kamu membasuh muka? Dengan air dingin atau air hangat? OK, cuci muka dengan air dingin mungkin terdengar tidak menarik. Namun, para ahli mengungkapkan bahwa hal tersebut sangat baik untuk kulit, terutama jika Kamu mencuci muka dengan air dingin di pagi hari.

“Banyak dari kita yang bangun di pagi hari dengan wajah sedikit bengkak, meski tidak minum alkohol atau mengonsumsi makanan tinggi natrium. Itu karena, ketika kita tidur, sel-sel kita berenegerasi. Dampaknya, pori-pori mengembang dan wajah kita tampak sedikit bengkak,” kata Sheel Desai Solomon, seorang dokter kulit dari Amerika Serikat.

Baca juga: Anak Demam? Kompres Air Dingin atau Air Hangat, Ya?

Manfaat Mencuci Muka dengan Air Dingin

Itulah kenapa, Sheel mengatakan bahwa, saat mencuci muka di pagi hari, jangan ubah keran air menjadi hangat dengan harapan efek menenangkan karena air dingin akan membantu mengatasi wajah yang membengkak.

“Air dingin akan mengencangkan pori-pori di wajah Kamu karena meningkatkan sirkulasi darah. Membuat kulit terlihat lebih baik secara keseluruhan. Membasuh muka dengan air dingin akan membantu memberi vitalitas wajah Kamu dan membuat kulit lebih berwarna. Selain itu, bisa meningkatkan kecerahan kulit Kamu dengan melancarkan sirkulasi,” beber Sheel.

Tidak sekadar mengecilkan pori-pori di wajah, air dingin juga bisa membantu membuat wajah kurang berkilau atau tidak berminyak. Itu karena, pori-pori minyak yang diproduksi oleh kelenjar sebaceous mencapai permukaan kulit Kamu. Dengan ukuran pori-pori yang sangat berkurang, jumlah minyak yang menutupi wajah Kamu dapat ditekan seminimal mungkin.

“Saya akan jujur. Mencuci wajah saya dengan air dingin, terutama dalam kondisi baru bangun dari tempat tidur, sepertinya bukan cara terbaik untuk dilakukan. Tapi, jika satu percikan atau dua percikan air dingin ke wajah dapat membuat wajah saya tidak bengkak, saya akan melakukannya. Ya, saya akan mencuci wajah dengan air dingin,” jelas Sheel.

Hal senada diungkapkan oleh Shereena Idriss, dermatologis dari Union Square Laser Dermatology yang mengatakan bahwa, air dingin dapat melindungi kulit Kamu. “Saat mencuci muka dengan temperatur air sedikit panas akan membuat abrasif dan menghilangkan minyak alami pada kulit.

Itu artinya, kulit Kamu akan terasa lebih kering, terutama saat udaranya sudah kering. Selain itu, membasuh muka dengan air yang terlalu panas dapat menyebabkan jerawat dan iritasi pada kulit,” ungkap Shereena.

Baca juga: Ini 7 Manfaat Mandi Air Dingin bagi Tubuh Kamu!

Manfaat Lain Mencuci Muka dengan Air Dingin

Mencuci muka dengan air dingin tidak hanya membantu mengurangi bengkak di wajah atau membersihkan minyak berlebih yang menumpuk di kulit dalam semalam, Gengs! Inilah manfaat lain mencuci muka dengan air dingin.

  • Menghilangkan kerutan di wajah. Sama seperti menggosokkan es batu ke wajah, mencuci muka dengan air dingin dapat mengurangi garis-garis halus dan kerutan di wajah secara signifikan, Geng Sehat!
  • Meremajakan kulit. Membasuh wajah dengan air dingin dapat membantu Kamu untuk merawat kulit wajah yang kusam. Sedikit air dingin dapat meremajakan kulit dan membuat Kamu merasa lebih berenergi. Selain itu, air dingin juga membantu memompa lebih banyak darah ke kulit sehingga wajah terlihat lebih bercahaya.
  • Menutup pori-pori di wajah. Ya, mencuci muka dengan air dingin akan menutup pori-pori wajah Kamu. Selain itu, memercikkan air dingin ke mata Kamu juga bisa menenangkan wajah lho!
  • Air dingin merupakan cara terbaik untuk menghilangkan efek berbahaya dari sinar matahari. Itu karena, air dingin dapat mengencangkan dan melindungi pori-pori yang terbuka saat kulit terus-menerus terpapar sinar matahari yang berbahaya bagi kulit.
  • Memperlambat proses penuaan. Mencuci muka dengan air dingin bisa mengurangi munculnya kerutan di wajah, memperlambat proses penuaan, dan membuat wajah Kamu terlihat lebih muda.
  • Segarkan kulit kusam Kamu. Gengs, pernahkah kalian menyadari bahwa, saat bangun di pagi hari, kulit kita terasa kusam? Jika iya, solusi terbaiknya ialah mencuci wajah dengan air dingin bisa menyegarkan kulit Kamu dalam sekejap lho! Setelah mencuci muka dengan air dingin, jangan tepuk-tepuk atau mengeringkan wajah. Biarkan air di wajah mengering secara alami agar kulit Kamu menyerap kesegarannya.
  • Meningkatkan sirkulasi darah. Mencuci wajah dengan air dingin bisa melancarkan sirkulasi darah di wajah Kamu. Berdampak pada meningkatnya warna kulit wajah Kamu dan membuat wajah terlihat lebih cerah dan cantik.
Baca juga: 5 Cara Sederhana Mengatasi Tekstur Kulit Tidak Merata

Referensi:

Well+Good. All You Need to De-Puff Your Face Is 10 Seconds and Your Bathroom Sink

BRIT+CO. You’re Washing Your Face Wrong – Here Are 10 Ways to Do It Right!

Timesofindia. 4 reasons why washing your face with cold water can be good for your skin

HerZindagi. Here Is Why You Should Wash Your Face With Cold Water

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

8 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

8 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

9 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

9 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

9 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

9 hours ago