Categories: Sekadau

Polres Sekadau Gelar Peringatan Maulid Nabi Muhammad 1442 Hijriah

Polres Sekadau Gelar Peringatan Maulid Nabi Muhammad 1442 Hijriah

KalbarOnline, Sekadau – Kepolisian Resor Sekadau menggelar peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1442 H / 2020 M, yang berlangsung di Masjid Ar Rahmat Polres Sekadau, Rabu (28/10/2020) pagi.

Acara dipimpin langsung oleh Kapolres Sekadau, AKBP K. Tri Panungko dan dihadiri Wakapolres, Kompol Edy Haryanto, para PJU dan diikuti personel Perwira maupun Bintara yang beragama Islam.

Peringatan Maulid Nabi kali ini mengusung tema “Dengan Keteladanan Nabi Besar Muhammad SAW Kita Kuatkan Persaudaraan dan Kepedulian Guna Mewujudkan Kamtibmas Yang Kondusif”.

Kapolres menjelaskan, tema tersebut menjadi acuan personel kepolisian khususnya di jajaran Polda Kalbar, dimana saat ini termasuk di Sekadau masih melaksanakan tahapan Pilkada.

“Kita mempunyai kewajiban untuk menjaga Kamtibmas tetap kondusif, dan kita selaku aparat dapat menjaga Kamtibmas tetap kondusif dengan keimanan,” tutur Kapolres membuka kegiatan.

“Jadi keimanan jangan sampai luntur. Karena kita mempunyai tanggungjawab. Dalam menjalankan tugas kita harus dibekali keimanan, tidak emosional, supaya kita tetap  humanis kepada masyarakat,” sambungnya.

Acara dilanjutkan siraman rohani dengan menghadirkan Ustad Jimmi Nadeak sebagai penceramah.

Dalam ceramahnya, Ustadz Jimmi menjelaskan bahwa salah satu misi pengutusan Rasulullah di dunia adalah untuk mewujudkan keadilan, kedamaian dan ketenteraman.

Misi tersebut dapat diteladani dalam tugas dan keseharian sebagai personel kepolisian berlandaskan keimanan dan ajaran islam untuk menjaga kamtibmas kondusif di masyarakat.

Sebagai personel kepolisian hendaklah memiliki sifat Taqwa/tawakal, Tawaqquf (mendengarkan kebenaran), Qonaah (bersyukur karnena dibutuhkan masyarakat), dan Waroh (menjaga diri dari yang haram).

“Kenikmatan yang terbesar adalah ketika diterima oleh masyarakat. Yakin, luruskan niat ibadah kita bekerja untuk masyarakat,” tutur Ustad Jimmi dalam ceramahnya.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Transisi PAUD Menyenangkan, Windy Bacakan Dongeng hingga Ajak Anak di Pontianak Sarapan Sehat

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Ketua TP PKK Provinsi Kalimantan Barat, Windy Prihastari yang juga selaku…

1 hour ago

Sutarmidji Siap Turun Tangan Tata Kawasan Sungai Jawi

KalbarOnline, Pontianak - Masyarakat Kota Pontianak masih menginginkan Sutarmidji kembali menjadi Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar)…

1 hour ago

Debut Solo Irene Red Velvet Begitu Dinantikan, Ternyata Ini Alasannya

KalbarOnline - Debut solo Irene Red Velvet "Like a Flower" dikabarkan akan dilakukan pada 26…

2 hours ago

Inilah Penampakan Mobil Mewah Veddriq Leonardo, Hadiah dari Oesman Sapta

KalbarOnline, Pontianak - Atlet panjat tebing Indonesia, Veddriq Leonardo yang sukses meraih medali emas di…

3 hours ago

Mengenal Bulking dan Cara Menerapkannya untuk Orang Kurus

KalbarOnline - Bulking adalah fase dalam program kebugaran di mana seseorang sengaja meningkatkan asupan kalori…

3 hours ago

Devy Harinda Buka Lomba Senam Kreasi HUT ke-53 Korpri 2024 Kabupaten Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Asisten Sekda Bidang Administrasi Umum Pemkab Kegapang, Devy Harinda…

3 hours ago