Categories: Nasional

Megawati Sebut Milenial Tidak Punya Prestasi, PKS: Tidak Tepat!

KalbarOnline.com – Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri bebeerapa hari lalu melontarkan pernyataan kontroversial soal peran kaum milenial di era ini. Megawati menyebut bahwa milenial hanya bisa melakukan ujuk rasa yang berakhir kericuhan saja.

Menanggapi hal tersebut, Ketua DPP Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Mardani Ali Sera mengaku tidak sependapat jika milenial tidak punyakontribusi bagi Indonesia. “Tidak tepat (milenial tidak punya kontribusi-Red),” ujar Mardani kepada wartawan, Sabtu (31/10).

Mardani menyebutkan bahwa para perusuh dalam aksi demonstrasi tidak bisa serta merta dipukul rata sebagai kaum milenial. “Perusak halte (Transjakarta) adalah oknum,” katanya.

Anggota Komisi II DPR ini berujar, milenial memiliki banyak karya bagi bangsa ini.

“Pelaku start up, pelajar dan mahasiswa berprestasi hingga milenial yang ikut demo tertib karena cinta negeri adalah barisan milenial penuh prestasi,” ungkapnya.

Sebelumnya, ‎Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri meminta Presiden Jokowi untuk tidak memanjakan kaum milenial. Megawati juga mempertanyakan apa sumbangsih generasi muda kepada negara saat ini.

“Saya bilang sama Presiden, jangan dimanja. Saya mau tanya, hari ini apa sumbangsihnya generasi milenial,” kata dia dalam sambutannya saat peresmian kantor DPD-DPC PDIP secara virtual, Rabu (28/10).

Redaksi KalbarOnline

Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Devy Harinda Buka Lomba Senam Kreasi HUT ke-53 Korpri 2024 Kabupaten Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Asisten Sekda Bidang Administrasi Umum Pemkab Kegapang, Devy Harinda…

7 minutes ago

Polres Ketapang Siap Amankan Kelancaran Tahapan Pilkada Serentak 2024

KalbarOnline, Ketapang - Kepolisian Resort (Polres) Ketapang siap mengawal pelaksanaan tahapan pilkada serentak, mulai dari…

9 minutes ago

Polres Ketapang Luncurkan Gugus Tugas Polri dan Tanam Jagung Hibrida Bersama Kelompok Tani

KalbarOnline, Ketapang - Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan, Polres Ketapang mengikuti zoom meeting “Launching…

10 minutes ago

Kanwil Kemenkumham Kalbar Gelar Seleksi Kompetensi Bidang CPNS 2024

KalbarOnline, Pontianak – Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Kalimantan Barat menyelenggarakan…

12 minutes ago

Tiba di Silat Hulu dan Silat Hilir, Logistik Pilkada 2024 Dikawal TNI-Polri

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Dalam rangka mendukung pelaksanaan pilkada serentak 2024 di Kabupaten Kapuas Hulu,…

13 minutes ago

Harisson Ingatkan Nakes Tidak Membedakan Pelayanan Pasien BPJS dan Umum

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson mengingatkan tenaga kesehatan, baik itu perawat…

15 minutes ago