Categories: Kabar

Bertemu Muhammadiyah, Anis Matta: Saatnya Umat Islam Memimpin, Bukan Dipinggirkan

KalbarOnline.com – Ketua Umum Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Indonesia Anis Matta melakukan Silaturahmi  dengan Ketua Umum PP Muhammadiyah Haedar Nashir pada Sabtu (31/10/2020) petang di Yogyakarta. Sebelumnya, Anis Matta telah bertemu dengan Presiden Joko Widodo pada Senin (20/7/2020) dan Ketua MPR Bambang Soesatyo pada Rabu (23/7/2020) lalu.

Dalam pertemuan di Kantor ‘Suara Muhammadiyah’ Yogyakarta itu, Anis Matta didampingi Wakil Ketua Umum Partai Gelora Fahri Hamzah dan Bendahara Umum  Achmad Rilyadi.

Anis mengatakan, Haedar Nashir adalah teman lamanya di Muhammadiyah yang sudah dikenal dirinya sejak era 1980-an. Sehingga antara dirinya dengan Haedar Nashir sudah seperti saudara atau kerabat dekatnya. “Kami berdua sebelumnya sempat bersama dalam organisasi Ikatan Pelajar Muhammadiyah pada era 1980-an,” kata Anis dalam keterangannya, Minggu (1/11/2020).

Pertemuan ini, kata Anis, merupakan kesempatan yang berharga bagi Pimpinan Partai Gelora Indonesia  dan Pimpinan Muhammadiyah untuk mendiskusikan arah perjuangan umat di tengah lansekap sosial-politik yang terus berubah.

“Sudah saatnya umat Islam mengubah mindset-nya untuk berpikir dan bertindak sebagai mayoritas yang memimpin, bukan mayoritas yang terpinggirkan,” tegas Anis.

Untuk itu, menurut Anis, Partai Gelora dan Muhammadiyah perlu membahas untuk memadukan perjuangan umat dengan memperkuat basis politik dan ekonomi yang sudah dijalankan selama ini.  “Banyak titik temu yang sangat bermanfaat untuk bisa kita kolaborasikan di masa-masa yang akan datang,” ujar Anis Matta.

Ketua Umum Partai Gelora ini memuji Muhammadiyah yang selama ini terbukti menjadi lembaga pelopor dalam pendidikan umat. Muhammadiyah juga  gigih dan telaten mengembangkan amal usaha,  serta mengambil peran untuk mempelopori perjuangan ekonomi ummat.

“Muhammadiyah lembaga yang gigi dan telah lama mempelopori pendidikan umat dan perjuangan ekonomi umat. Ini yang saya kita tidak dimiliki lembaga lain, kita perlu berkolaborasi dengan Muhammadiyah,” tandasnya.

Dalam kesempatan, Anis Matta juga sempat berdialog dengan mantan Ketua Umum PP MUhammadiyah Syafii Ma’arif melalui sambungan telepon saat disambungkan oleh Ketua Umum PP Muhammadiyah Haedar Nashir.

Saat berdialog dengan Syafii Ma’arif itu, Anis menyampaikan pentingnya seluruh umat untuk berkolaborasi dan memperkuat basis politik dan ekonomi agar menjadi pemimpin di negeri ini. [ind]

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Tayang 22 November, Simak Sinopsis Film We Live in Time

KalbarOnline - Film We Live in Time mempertemukan Andrew Garfield dan Florence Pugh. Film garapan…

30 minutes ago

Ketegangan Rusia-Ukraina Melonjak, Harga Emas Capai Level Tertinggi Seminggu

KalbarOnline - Kamis (21/11/2024) harga emas mencapai level tertinggi dalam lebih dari seminggu. Setelah prospek…

49 minutes ago

Transisi PAUD Menyenangkan, Windy Bacakan Dongeng hingga Ajak Anak di Pontianak Sarapan Sehat

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Ketua TP PKK Provinsi Kalimantan Barat, Windy Prihastari yang juga selaku…

6 hours ago

Sutarmidji Siap Turun Tangan Tata Kawasan Sungai Jawi

KalbarOnline, Pontianak - Masyarakat Kota Pontianak masih menginginkan Sutarmidji kembali menjadi Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar)…

6 hours ago

Debut Solo Irene Red Velvet Begitu Dinantikan, Ternyata Ini Alasannya

KalbarOnline - Debut solo Irene Red Velvet "Like a Flower" dikabarkan akan dilakukan pada 26…

7 hours ago

Inilah Penampakan Mobil Mewah Veddriq Leonardo, Hadiah dari Oesman Sapta

KalbarOnline, Pontianak - Atlet panjat tebing Indonesia, Veddriq Leonardo yang sukses meraih medali emas di…

7 hours ago