KalbarOnline.com – Pertambahan kasus baru Covid-19 saat libur panjang, cenderung menurun atau landai. Sejak tanggal 29 Oktober, kasus covid-19 selalu tercatat di bawah 4 ribu kasus dibanding beberapa pekan sebelumnya. Pada hari ini, Minggu (1/11), kasus baru juga kembali lebih landai bertambah 2.696 sehari.
Meskipun ini kabar baik, tapi jumlah spesimen yang diuji tidak mencapai target 30 ribu dalam sehari sesuai arahan Presiden Joko Widodo. Sebelumnya tim Satgas Covid-19 pernah menyebutkan bahwa setiap hari libur, kapasitas laboratorium dan petugasnya juga tidak bertugas. Jumlah orang yang dites sehari hanya 17.971 orang.
Sementara itu, sebaran kasus positif tertinggi harian terdapat di DKI Jakarta sebanyak 608 kasus. Lalu Jawa Tengah sebanyak 458 kasus. Jawa Timur sebanyak 253 kasus. Jawa Barat sebanyak 245 kasus. Dan Sumatera Barat sebanyak 225 kasus.
Sedangkan, sngka pasien sembuh dalam sehari juga lebih tinggi dari kasus baru yakni bertambah 4.141. Paling banyak pasien sembuh harian terdapat di DKI Jakarta yakni sebanyak 1.475 orang. Kini sudah 341.942 orang sembuh dari Covid-19.
Jumlah pasien meninggal sehari bertambah 74 jiwa. Paling banyak kasus kematian harian terjadi di DKI jakarta sebanyak 19 jiwa. Kini sudah 13.943 jiwa meninggal dunia akibat Covid-19.
Hingga saat ini, sudah 502 kabupaten kota terinfeksi Covid-19. Ada 10 provinsi di bawah 10 kasus. Dan hanya 4 provinsi mencatat nol kasus harian.
Saksikan video menarik berikut ini:
KalbarOnline - Debut solo Irene Red Velvet "Like a Flower" dikabarkan akan dilakukan pada 26…
KalbarOnline, Pontianak - Atlet panjat tebing Indonesia, Veddriq Leonardo yang sukses meraih medali emas di…
KalbarOnline - Bulking adalah fase dalam program kebugaran di mana seseorang sengaja meningkatkan asupan kalori…
KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Asisten Sekda Bidang Administrasi Umum Pemkab Kegapang, Devy Harinda…
KalbarOnline, Ketapang - Kepolisian Resort (Polres) Ketapang siap mengawal pelaksanaan tahapan pilkada serentak, mulai dari…
KalbarOnline, Ketapang - Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan, Polres Ketapang mengikuti zoom meeting “Launching…