Categories: Nasional

Sri Mulyani Cemaskan Kenaikan Angka Covid-19 Usai Libur Panjang

KalbarOnline.com – Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati mengaku khawatir libur panjang akhir Oktober kemarin dapat memicu angka kasus Covid-19. Terlebih jika protokol kesehatan tidak ditaati dan diterapkan secara disiplin.

“Habis libur panjang kita khawatir, bahwa masyarakat yang melakukan libur panjang kita harapkan tetap melakukan disiplin protokol kesehatan, karena kalau tidak jumlah Covid naik,” ujarnya dalam diskusi secara virtual, Minggu (1/11).

Dengan kata lain, jika protokol kesehatan tak diikuti, maka pemerintah harus kembali mengambil tindakan atau langkah guna menekan angka Covid-19. Sebab, Covid-19 penularannya begitu cepat. Sehingga ujungnya, aktivitas sosial dan ekonomi pasti terdampak negatif.

“Covid-19 itu adalah masalah kesehatan karena itu adalah penyakit yang disebabkan oleh virus Corona 19. Namun dampak dari penyebaran Covid yang begitu cepat dan mematikan itu menyebabkan semua negara harus melakukan langkah-langkah, langkah-langkah untuk mengamankan dan menyelamatkan manusia, masyarakat,” tuturnya.

Untuk itu, ungkap Sri Mulyani, masyarakat harus memiliki kesadaran yang tinggi dalam menghadapi dan hidup ditengah pandemi. Semua pihak dapat saling membantu dengan menerapkan disiplin protokol kesehatan Covid-19. Sebab, jika protokol Covid-19 tidak dipatuhi dan diterapkan maka perekonomian nasional pun tidak akan pulih.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

12 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

13 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

14 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

14 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

14 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

14 hours ago