Categories: Kabar

Airin Resmikan TBM Nirwana di Pisangan

KalbarOnline.com – Walikota Tangsel Airin Rachmi Diany resmikan Taman Bacaan Masyarakat (TBM) Nirwana di Jalan Legoso Raya, Pisangan, Ciputat Timur, Minggu (01/11). TBM tersebut akan menyediakan kebutuhan pendidikan literasi masyarakat.

Airin menjelaskan bahwa saat ini sudah ada ratusan TBM yang tersebar di seluruh Kota Tangsel,yang mana saat ini sangat diharapkan peran sertanya, seperti memberikan dan memfasilitasi pelayanan pendidikan dan kebutuhan pendidikan literasi.

“Saat ini, pendidikan literasi memang sangat penting. Sehingga dibutuhkan fasilitas untuk memenuhi pendidikan literasi,” kata Airin.

Untuk itu, inilah tugas yang memang bisa diambil alih oleh pengurus TBM. Yaitu menyediakan fasilitas belajar secara langsung. Apalagi sekarang hampir setiap RW memiliki TBM nya sendiri,sehingga pelayanan bisa disampaikan secara menyeluruh.

Kemudian, Airin juga berpesan bahwa setiap kegiatan di TBM tetap harus menggunakan protokol kesehatan. Dia berharap masyarakat mau membantu pemerintah dalah rangka pemutusan mata rantai Covid-19. Yaitu menggunakan masker dan mencuci tangan.

“Jadi orang tua juga harus jadi contoh untuk anak-anaknya. Diingatkan pakai masker, kemudian cuci tangan. Sekarang Tangsel kembali masuk zona merah. Ayo kita ketatkan lagi penjagaan protokol kesehatannya,” kata Airin.

Sebagai fasilitas, dia mempercayakannya kepada Pengurus TBM. Asalkan bermanfaat dan mampu memberikan wawasan terhadap anak. “Saya dengar ada juga pelatihan pencak silat. Tidak apa-apa dilanjutkan saja. Itu bagus juga,” katanya.

Dia berharap TBM di lain tempat juga bisa berinovasi untuk memberikan informasi-informasi berkualitas yang diharapkan oleh pemerintah dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia.

Terakhir dia juga meminta kepada seluruh pengurus TBM untuk memastikan protokol kesehatan dalam setiap aktivitasnya serta mengirimkan doa untuk Kepala Dinas Pariwisata yang meninggal pada hari yang sama. [adv]

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Transisi PAUD Menyenangkan, Windy Bacakan Dongeng hingga Ajak Anak di Pontianak Sarapan Sehat

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Ketua TP PKK Provinsi Kalimantan Barat, Windy Prihastari yang juga selaku…

4 hours ago

Sutarmidji Siap Turun Tangan Tata Kawasan Sungai Jawi

KalbarOnline, Pontianak - Masyarakat Kota Pontianak masih menginginkan Sutarmidji kembali menjadi Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar)…

4 hours ago

Debut Solo Irene Red Velvet Begitu Dinantikan, Ternyata Ini Alasannya

KalbarOnline - Debut solo Irene Red Velvet "Like a Flower" dikabarkan akan dilakukan pada 26…

5 hours ago

Inilah Penampakan Mobil Mewah Veddriq Leonardo, Hadiah dari Oesman Sapta

KalbarOnline, Pontianak - Atlet panjat tebing Indonesia, Veddriq Leonardo yang sukses meraih medali emas di…

5 hours ago

Mengenal Bulking dan Cara Menerapkannya untuk Orang Kurus

KalbarOnline - Bulking adalah fase dalam program kebugaran di mana seseorang sengaja meningkatkan asupan kalori…

6 hours ago

Devy Harinda Buka Lomba Senam Kreasi HUT ke-53 Korpri 2024 Kabupaten Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Asisten Sekda Bidang Administrasi Umum Pemkab Kegapang, Devy Harinda…

6 hours ago