Categories: Nasional

Prajurit TNI Tak Pernah Lelah Ajak Masyarakat Patuhi Protokol 3M

KalbarOnline.com – Seluruh unsur dan elemen masyarakat bahu membahu mengedukasi masyarakat untuk selalu mematuhi protokol kesehatan 3M yakni wajib memakai masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan pakai sabun. Salah satunya juga dilakukan oleh prajurit TNI.

Koordinator RS Darurat Wisma Atlet Covid-19 Mayjen TNI dr. Tugas Ratmono, Sp.S., mengajak para prajurit TNI di manapun berada harus selalu kompak menjaga kesehatan. Dan bersama-sama harus selalu bersemangat membantu masyarakat yang terkena paparan Covid-19.

“Jangan terkena atau tertular dan jangan menularkan. Kami sama-sama semangat tanpa lelah menangani ikut serta. Bagaimana mempercepat penangann Covid-19 baik di lapangan dan di RS,” katanya dalam konferensi pers virtual, Senin (2/11).

Dia mengajak prajurit TNI membantu masyarakat untuk selalu mematuhi 3M. “Memakai masker, menjaga jarak, dan cuci tangan dengan baik. Tanpa lelah, harus ingatkan betul dan teman-teman RS harus semangat melayani pasien,” jelasnya.

Menurut dr. Tugas, cara untuk mengatasi atau memutus rantai virus Korona yang paling efektif adalah dengan 3M. Dan selalu biasakan olahraga, kemudian cukup istriahat.

“Bagaimana kita jangan panik menghadapi Covid-19. Kita juga harus sadar Covid-19 ada dan bisa dicegah dengan disiplin protokol 3M,” tuturnya.

Hal senada diungkapkan Sekretaris Jendral ARSSI (Asosiasi Rumah Sakit Swasta Indonesia) drg. Iing Ichsan Hanafi. Dirinya berpesan agar masyarakat selalu mematuhi protokol 3M.

“Lalu ditambahkan juga dengan olahraga dan tentunya terus gembira. Masyarakat diharap bisa bantu teman-teman di RS untuk percaya apa yang kami lakukan adalah terbaik buat pasien. Kerja sama enggak hanya RS tetapi juga dengan tokoh masyarakat,” tutup drg. Iing.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Ini Rincian Dugaan Aliran Uang Korupsi Erry ke Ria Norsan, Termasuk Untuk Membeli Karpet Masjid Agung Al-Falah Mempawah

KalbarOnline, Pontianak - Uang korupsi pembangunan Gedung Balai Pendidikan dan Pelatihan Transportasi Darat (BP2TD) di…

6 minutes ago

Momen Bang Didi Temui Pedagang Sembari Belanja Sayur di Pasar Pagi Putussibau

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Calon Wakil Gubernur Kalimantan Barat nomor urut 1, Didi Haryono menyempatkan…

10 minutes ago

Manfaat Jalan Kaki untuk Kesehatan Fisik dan Mental

KalbarOnline - Jalan kaki merupakan salah satu bentuk aktivitas fisik yang paling sederhana dan mudah…

11 minutes ago

Silaturahmi dengan Paguyuban Jawa Kapuas Hulu, Bang Didi Diminta Perbaiki Infrastruktur

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Calon Wakil Gubernur Kalimantan Barat nomor urut 1, Didi Haryono diminta…

11 minutes ago

Syarief Abdullah Tegaskan Timses Midji-Didi Tak Level Gunakan Kampanye Hitam

KalbarOnline, Pontianak - Ketua DPW Partai Nasdem Kalimantan Barat sekaligus Ketua Tim Pemenangan Pasangan Midji-Didi,…

12 minutes ago

Di Electricity Connect 2024, PLN Galang Kolaborasi Global Wujudkan Transisi Energi di Indonesia

KalbarOnline, Jakarta - PT PLN (Persero) terus menggalang kolaborasi global demi mendukung upaya pemerintah dalam…

27 minutes ago