Categories: Sport

Start Kelima, Menang Pertama dalam Karier, Joan Mir: Waktunya Tepat

KalbarOnline.com-Joan Mir tampil sensasional untuk menjadi juara GP Eropa yang berlangsung di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia malam ini WIB (8/11). Bagi Mir, ini adalah kemenangan pertama dalam kariernya di MotoGP.

Yang luar biasa, Suzuki Ecstar menempatkan pembalapnya di posisi satu dan dunia. Finis di belakang Mir adalah rekan setimnya yakni Alex Rins.

Mir memang tampil sangat konsisten. Dia selalu naik podium pada lima dari enam balapan sebelum malam ini. Setelah terus gagal, Mir akhirnya sukses menjadi pemenang.

  • Baca Juga: Yamaha Kena Masalah Mesin Ilegal, Vinales Pesimistis Jadi Juara Dunia

“Saya bahagia. Dan saya kira, kita bisa mencapai hal yang lebih luar biasa lagi ketimbang hari ini,” ucap Mir dalam pembicaraan radio dengan timnya.

Lalu, bagaimana rasanya meraih kemenangan pertama dalam karier?

“Rasanya secara umum ya sama saja. Tetapi memang jauh lebih bahagia. Super happy. Kemenangan ini datang di momen yang tepat. Kami bekerja dengan sangat baik. Terima kasih kepada tim. Jika kamu sudah bekerja dengan sangat baik, maka kamu akan mampu ada di podium puncak,” imbuh Mir dalam wawancara setelah balapan.

Tambahan 25 poin membuat Mir kukuh di puncak klasemen sementara MotoGP 2020 dengan catatan 162 poin. Dengan dua balapan tersisa yakni di Valencia dan Portugal pada 15 dan 22 November, Mir berada di posisi terdepan dan sangat dijagokan untuk menjadi juara dunia MotoGP 2020.

Pada balapan hari ini, Mir yang start di posisi kelima langsung menyodok ke posisi kedua pada paro pertama lomba. Dia berada di belakang Alex Rins. Sementara itu, pemegang pole position Pol Espargaro berada di peringkat ketiga. Terlihat, Espargaro yang membela KTM itu susah sekali mengejar kecepatan Suzuki.

“Memang sulit sekali untuk mengejar mereka (dua pembalap Suzuki, Red). Tetapi podium adalah hasil yang sangat luar biasa bagi saya dan KTM hari ini,” ucap Espargaro.

Momentum menang Mir terjadi saat balapan menyisakan 11 lap. Dia menyalip Rins yang melebar. Dan setelah itu, komposisi tidak berubah. Mir tampil sangat dominan di depan dan akhirnya menjadi kampiun.

“Ini balapan yang sangat cepat,” ucap Rins. “Saya merasa sangat baik. Tetapi saya melakukan kesalahan dalam mengoper gigi sehingga saya disalip oleh Joan. Saya mencoba mengikuti dia. Tetapi Joan berada di level teratas. Selamat kepada tim Suzuki yang berada di posisi pertama dan kedua pada balapan hari ini,” ucap Rins.

Redaksi KalbarOnline

Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

11 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

11 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

12 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

12 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

12 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

12 hours ago