Categories: Nasional

Sekjen MUI: Rizieq Shihab Sosok Menonjol tapi Banyak yang Salah Nilai

KalbarOnline.com – Majelis Ulama Indonesia (MUI) menyambut baik kedatangan Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab. Sekertaris Jenderal MUI, Anwar Abbas menilai Rizieq Shihab merupakan seorang tokoh yang sangat menonjol.

“Dia mungkin adalah salah satu tokoh di Indonesia saat ini yang sangat menonjol, punya pengikut yang banyak yang sangat loyal kepadanya. Hal ini terjadi mungkin karena dialah tokoh yang tampak sangat konsisten melakukan dakwah amar maruf nahi munkar,” kata Anwar dalam keterangannya, Selasa (10/11).

Menurut Anwar, soal dakwah amar maruf nahi mungkar, sulit bagi setiap tokoh untuk mencari tandingannya. Rizieq dinilai konsisten mengkritik pemerintah, meski pada akhirnya dibenci.

  • Baca Juga: Soal Kepulangan Rizieq Shihab, MUI Harap Tidak Ada Gesekan

“Saya melihat banyak sekali orang yang salah dalam menilainya, mereka menganggap dan melihat Habib Rizieq itu adalah seorang tokoh yang sangat keras dan kasar serta sebagainya,” cetus Anwar.

Anwar tak memungkiri, belum ada tokoh di Indonesia yang kedatangannya disambut oleh jutaan orang. Karenanya, Anwar Abbas mengucapkan selamat datang untuk pentolan FPI Habib Rizieq Shihab.

“Saya mengucapkan selamat datang habib dan selamat untuk berbuat yang lebih baik dan lebih maksimal lagi bagi kemajuan dan kemashlahatan bangsa,” pungkasnya.

Sebelumnya, Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab telah tiba di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, pada Selasa (10/11) sekitar pukul 08.38 WIB. Dia terbang dari Arab Saudi dengan pesawat Saudi Arabain.

Di bandara, Rizieq sudah ditunggu sejumlah orang terdekatnya. Seperti Ketua Presidium 212 Slamet Ma’arif, Ketua FPI Sobri Lubih, Ketua GNPF Yusuf Martak, dan sejumlah keluarga. Setelah keluar dari pesawat, ribuan simpatisan yang telah menunggu sejak pagi hari memekikan takbir.

Redaksi KalbarOnline

Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

13 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

13 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

14 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

14 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

14 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

14 hours ago