Categories: Teknologi

Aplikasi Bigo Live Berikan Hadiah Unik untuk Pemenang Ajang Super Star

KalbarOnline.com – Seperti dketahui Bigo Live memang menjadi salah satu aplikasi hiburan yang diminati selama pandemi. Selain bisa melakukan live streaming, aplikasi tersebut sebenarnya memiliki banyak fitur.

Mulai PK Battle, Video Call, Gaming, Multi-guest, dan masih banyak lagi. Aplikasi live streaming Bigo Live rupanya terus berupaya mengubah imej mereka semakin positif.

Aplikasi Bigo juga sangat aktif menggelar kompetisi bagi para penyiar. Salah satunya kompetisi Super Star yang digelar pada 22 Juli – 31 Agustus 2020 silam. Kompetisi ini diikuti ratusan peserta pengguna aplikasi Bigo.

Bahkan hingga saat ini Bigo mengklaim, memiliki 400 juta pengguna yang tersebar di lebih dari 150 negara. Bigo menawarkan hadiah yang sangat unik yang belum ada sebelumnya.

Proses penentuan Top 3 pemenang dipilih dari banyaknya point berupa sticker atau gift yang didapatkan dan dikumpulkan selama acara berlangsung, hadiah tambahan juga diberikan ke para top 3 penyiar berupa beans yang bisa ditukarkan dalam nilai mata uang.

Ketiga pemenang akan menjadi bintang iklan Bigo Live dalam bentuk video billboard LED yang dipampang di Menara Taspen. Tepatnya, di Jl Jendral Sudirman No. Kav 2. Durasinya, 2 minggu.

Tema yang diangkat dalam Billboard adalah Live My Other Side. Merepresentasikan sisi lain kehidupan para penyiar yang di ekspresikan lewat dunia online.

Startegi Bigo Live menjadikan para penyiar sebagai bintang iklan, cukup cerdik. Sebab, aplikasi tersebut mempromosikan layanan mereka dengan melibatkan partisipasi langsung dari para penyiar yang merupakan aset utama mereka.

Sebagai informasi ketiga pemenang tersebut adalah , antara lain Paulina Marthines, 20, Silva Pitaloka, 23, dan Anna, 22.

Anna, misalnya, mengaku bergabung di Bigo Live dengan restu keluarganya. ”Karena saya ingin membuktikan bahwa live streaming bukan hal yang negatif. Sebagai host, kita juga bekerja keras untuk mencapai hal-hal hebat,” ujar pemenang Top 1 ini.

Silva, menyebut bahwa ia cukup bangga bisa “nampang” di video billboard LED yang lokasinya di pusat kota Jakarta. ”Nggak nyangka dan ini pengalaman yang sangat unik,” ujarnya.

Redaksi KalbarOnline

Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Polres Ketapang Siap Amankan Kelancaran Tahapan Pilkada Serentak 2024

KalbarOnline, Ketapang - Kepolisian Resort (Polres) Ketapang siap mengawal pelaksanaan tahapan pilkada serentak, mulai dari…

29 seconds ago

Polres Ketapang Luncurkan Gugus Tugas Polri dan Tanam Jagung Hibrida Bersama Kelompok Tani

KalbarOnline, Ketapang - Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan, Polres Ketapang mengikuti zoom meeting “Launching…

2 minutes ago

Kanwil Kemenkumham Kalbar Gelar Seleksi Kompetensi Bidang CPNS 2024

KalbarOnline, Pontianak – Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Kalimantan Barat menyelenggarakan…

4 minutes ago

Tiba di Silat Hulu dan Silat Hilir, Logistik Pilkada 2024 Dikawal TNI-Polri

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Dalam rangka mendukung pelaksanaan pilkada serentak 2024 di Kabupaten Kapuas Hulu,…

5 minutes ago

Harisson Ingatkan Nakes Tidak Membedakan Pelayanan Pasien BPJS dan Umum

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson mengingatkan tenaga kesehatan, baik itu perawat…

6 minutes ago

Tayang 20 November, Berikut Sinopsis Drama China See Her Again

KalbarOnline - Drama thriller terbaru China berjudul See Her Again dibintangi William Chan dan tayang…

15 minutes ago