Categories: Nasional

Dari 41 Ribu Tes, Kasus Baru Positif Covid-19 Tambah 4.265 Orang

KalbarOnline.com – Dalam sehari, kasus baru Covid-19 bertambah 4.265 orang. Kini total orang yang terinfeksi Covid-19 di tanah air sebanyak 478.720 orang sejak bulan Maret 2020.

Pengumuman data harian Covid-19 oleh Satgas Covid-19 sempat terlambat hari ini, Rabu (18/11). Biasanya data dirilis sekitar 16.00, namun hari ini pukul 17.30 data baru dirilis. Dalam informasi tim Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) disebutkan penyebab keterlambatan disebabkan adanya gangguan sistem.

Pertambahan kasus harian itu bertambah berdasarkan pemeriksaan spesimen harian sebanyak 41.942 tes spesimen harian. Pasien berstatus suspek sebanyak 64.430 orang. Sebaran kasus positif harian masih tertinggi di DKI Jakarta sebanyak 1.148 kasus. Jawa Tengah 495 kasus. Jawa Timur 480. Jawa Barat 365 kasus. Riau 274 kasus.

Angka kematian harian juga cenderung tinggi yakni sebanyak 110 jiwa. Paling banyak kasus kematian terjadi di Jawa Timur sebanyak 27 jiwa. Kini sudah 15.503 jiwa meninggal dunia akibat Covid-19.

Angka pasien sembuh harian bertambah 3.711 orang. Paling banyak pasien sembuh berada di DKI Jakarta sebanyak 852 orang. Kini total sudah 402.347 orang sembuh dari Covid-19. Sudah 505 kabupaten kota terdampak Covid-19. Ada 8 provinsi dengan 10 kasus harian. Dan hanya 2 provinsi yang mencatat nol kasus.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Transisi PAUD Menyenangkan, Windy Bacakan Dongeng hingga Ajak Anak di Pontianak Sarapan Sehat

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Ketua TP PKK Provinsi Kalimantan Barat, Windy Prihastari yang juga selaku…

2 hours ago

Sutarmidji Siap Turun Tangan Tata Kawasan Sungai Jawi

KalbarOnline, Pontianak - Masyarakat Kota Pontianak masih menginginkan Sutarmidji kembali menjadi Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar)…

2 hours ago

Debut Solo Irene Red Velvet Begitu Dinantikan, Ternyata Ini Alasannya

KalbarOnline - Debut solo Irene Red Velvet "Like a Flower" dikabarkan akan dilakukan pada 26…

3 hours ago

Inilah Penampakan Mobil Mewah Veddriq Leonardo, Hadiah dari Oesman Sapta

KalbarOnline, Pontianak - Atlet panjat tebing Indonesia, Veddriq Leonardo yang sukses meraih medali emas di…

3 hours ago

Mengenal Bulking dan Cara Menerapkannya untuk Orang Kurus

KalbarOnline - Bulking adalah fase dalam program kebugaran di mana seseorang sengaja meningkatkan asupan kalori…

3 hours ago

Devy Harinda Buka Lomba Senam Kreasi HUT ke-53 Korpri 2024 Kabupaten Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Asisten Sekda Bidang Administrasi Umum Pemkab Kegapang, Devy Harinda…

4 hours ago