Categories: Internasional

10 Hari Berturut-turut Singapura Bebas Kasus Penularan Lokal Covid-19

KalbarOnline.com – Singapura sukses mengendalikan penularan kasus Covid-19 di masyarakat atau penularan lokal selama sepuluh hari berturut-turut. Selama itu pula hanya ada penambahan kasus impor yang tercatat.

Pada Jumat (20/11), hanya ada empat kasus baru virus Korona yang dikonfirmasi. Dan semuanya kasus impor. Hal ini seperti dilansir dari Straits Times, Sabtu (21/11).

  • Baca juga: Kembali dari Indonesia, Pria Singapura Tak Akui Tertular Covid-19

Semua kasus impor sudah diminta untuk melakukan isolasi (stay home notice) pada saat kedatangan di Singapura. Sementara itu, Kementerian Kesehatan Singapura memastikan tidak ada kasus komunitas baru dan tidak ada kasus dari asrama pekerja selama 10 hari berturut-turut.

Total kasus Covid-19 di Singapura kini menjadi 58.143 kasus. Kasus impor harian terbaru yang tercatat termasuk seorang warga negara Singapura, dua pemegang izin kerja, dan pemegang izin kunjungan jangka pendek.

  • Baca juga: Kunjungi Tunangan di Singapura, Pria Prancis Ternyata Positif Covid-19

Pertama, warga Singapura adalah pria berusia 38 tahun yang kembali dari Swedia. Dia menunjukkan gejala pada Rabu lalu. Kedua, dua pemegang izin kerja berasal dari Indonesia. Dan saat ini bekerja di Singapura.

Dan terakhir, pemegang izin kunjungan jangka pendek terdaftar di sekolah swasta di Singapura dan telah melakukan perjalanan dari Rusia. Semuanya asimtomatik saat diuji.

Kementerian juga mengatakan pada Jumat (20/11) bahwa dari 26 pasien Covid-19 di rumah sakit, satu berada dalam kondisi kritis di unit perawatan intensif. Singapura kini memiliki 57 kasus aktif.

Dengan 6 kasus sembuh pada Jumat, 58.043 pasien telah pulih dari Covid-19. Singapura telah mencatat 28 kematian akibat komplikasi Covid-19.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Debut Solo Irene Red Velvet Begitu Dinantikan, Ternyata Ini Alasannya

KalbarOnline - Debut solo Irene Red Velvet "Like a Flower" dikabarkan akan dilakukan pada 26…

50 minutes ago

Inilah Penampakan Mobil Mewah Veddriq Leonardo, Hadiah dari Oesman Sapta

KalbarOnline, Pontianak - Atlet panjat tebing Indonesia, Veddriq Leonardo yang sukses meraih medali emas di…

1 hour ago

Mengenal Bulking dan Cara Menerapkannya untuk Orang Kurus

KalbarOnline - Bulking adalah fase dalam program kebugaran di mana seseorang sengaja meningkatkan asupan kalori…

2 hours ago

Devy Harinda Buka Lomba Senam Kreasi HUT ke-53 Korpri 2024 Kabupaten Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Asisten Sekda Bidang Administrasi Umum Pemkab Kegapang, Devy Harinda…

2 hours ago

Polres Ketapang Siap Amankan Kelancaran Tahapan Pilkada Serentak 2024

KalbarOnline, Ketapang - Kepolisian Resort (Polres) Ketapang siap mengawal pelaksanaan tahapan pilkada serentak, mulai dari…

2 hours ago

Polres Ketapang Luncurkan Gugus Tugas Polri dan Tanam Jagung Hibrida Bersama Kelompok Tani

KalbarOnline, Ketapang - Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan, Polres Ketapang mengikuti zoom meeting “Launching…

2 hours ago